SuaraBanten.id - Salah satu bakal Calon Wali Kota Serang, Achmad Herwandi, yang dikenal sebagai bakal calon Wali Kota Serang mengembalikan formulir penjaringan ke DPD NasDem Kota Serang.
Namun, bukannya sebagai bakal calon Wali Kota Serang, ia mengembalikan formulir penjaringan sebagai Wakil Wali Kota Serang pada Pilkada Kota Serang 2024.
Achmad Herwandi mengatakan, keputusannya untuk mendaftar sebagai wakil dan bukan calon Wali Kota Serang karena ia sadar tidak memiliki dukungan dari partai politik.
"Kalau ke NasDem kebetulan saya mendaftarnya untuk wakil. Karena saya juga ngukur badan," ungkap Achmad Herwandi usai mengembalikan formulir penjaringan di DPD NasDem Kota Serang dikutip dari BantenNews (Jaringan Suara.com), Senin (6/5/2024).
Namun, ia tetap optimistis dengan peluangnya di Pilkada Kota Serang dan terus membangun jaringan dengan berbagai partai politik.
"Saya 100 persen optimis akan ada partai yang mau mengusung saya. Saya berharap besar sih NasDem bisa mengusung," ungkapnya.
Kata dia, visinya dalam berpolitik sejalan dengan semangat perubahan yang diusung Partai NasDem. Menurutnya, perubahan bukanlah sekadar mengubah yang sudah ada, tetapi lebih kepada memperbaiki yang belum baik.
"Saya lihat gerakan perubahan partai NasDem tidak pernah berubah, perubahan itu bukan merubah yang sudah ada tapi memperbaiki yang belum baik. Banyak PR lah di Kota Serang,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengaku siap mengemban tanggung jawab sebagai wakil Wali Kota Serang untuk berjuang demi perubahan yang lebih baik di Kota Serang.
Ia menyatakan komitmennya untuk mengeluarkan gagasan-gagasan konstruktif dalam upaya perbaikan Kota Serang.
Berita Terkait
-
Demi Generasi Digital Sehat: Fraksi Nasdem Dukung Penuh RUU Perlindungan Siber, Apa Isinya?
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan, Surya Paloh Ucapkan Selamat Kepada Keluarga Besar Pak Harto
-
Pembangunan Jembatan Asthara Skyfront City Dimulai, Hubungkan Dua Wilayah Tangerang
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
AgenBRILink Jangkau 80% Desa Indonesia, Perkuat Inklusi Keuangan dan Ekonomi Kerakyatan
-
Lewat CSR, ASG Perkuat Infrastruktur Kesehatan Kota Serang dengan Enam Ambulans
-
Jejak 37 Pahlawan Muda di Lengkong: Mensos Gus Ipul Ungkap 2 Kunci Penting Karakter Bangsa
-
BRIVolution BRI Perkuat Ekosistem Digital dan Dorong Dana Murah Berkelanjutan
-
Diam-diam Pemprov Banten Beri 'Privilese' Truk Kecil Keluar dari Kepgub, Apa Alasannya?