SuaraBanten.id - Selalu ada rekomendasi kuliner menarik di Kota Tangerang, Banten. Salah satunya, Sate Bandeng Presto ala Ibu Kunarni (Kunarni Bandeng) yang telah melegenda sejak tahun 2006 silam.
Tidak tanggung-tanggung, kualitas cita rasa olahan Sate Bandeng Presto Kunarni pun telah mendapatkan pengakuan banyak pelanggannya.
Sate Bandeng Presto yang merupakan produksi rumahan itu, berhasil menjual 10-20 Kg olahan bandeng presto setiap harinya, melalui warung-warung, bazar, pusat oleh-oleh, rumah makan, sampai dijual secara keliling dari rumah ke rumah.
“Kami melihat para pecinta kuliner ikan bandeng sangat luar biasa. Berkembang dari tahun ke tahun, kami saat ini mampu menjual produk olahan bandeng berbagai jenis tersebut sekitar 80-an ekor bandeng kecil dan 60 ekor bandeng besar,” ujar Kunarni ketika ditemui di rumah produksinya, Senin (22/4/24).
Selain cita rasanya yang dijamin membuat ketagihan, Kunarni Bandeng juga memiliki pilihan produk yang bervariasi, mulai dari olahan bandeng presto yang masih mentah, bandeng presto siap saji, sampai sate bandeng presto sebagai produk paling laris selama ini.
Keunggulan dibanding lainnya, semua produk olahan bandeng presto tersebut dijual dengan harga yang sangat terjangkau, yakni Rp6 ribu-Rp30 ribu tergantung ukuran dan jenisnya.
“Kami juga menjaga kualitas produk olahannya secara ketat, mulai dari pengambilan ikan segarnya langsung dari pusat peternakan (budi daya), mengolahnya dengan resep sendiri, daging ikan olahannya yang lembut, tanpa menggunakan pengawet tambahan, sampai membungkusnya dengan kemasan yang higenis dan menarik,” tambahnya.
Tidak hanya dijual di Tangerang Raya, Kunarni Bandeng juga banyak menerima pemesanan dari berbagai daerah luar kota, mulai dari Jakarta, Depok, Bekasi, Bogor, dsb. Saat ini, produk-produk Kunarni Bandeng dapat dipesan secara langsung melalui 0811-8342-6414, Facebook/Kurnia Bandeng, atau berkunjung ke rumah produksi yang beralamat di Jalan AMD V, No. 63, Gandasari, Jatiuwung, Kota Tangerang (CV. Presto Jaya).
“Tidak salah lagi, kalian yang sedang berburu kuliner ikan bandeng di Kota Tangerang dan sekitarnya, Kunarni Bandeng menjadi pilihan paling ‘recommended’ untuk dicoba,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
PDIP Sebut Ada Anomali, Dasco Soal Kemenangan Andra Soni-Dimyati di Banten: Itu Hasil Kerja Keras
-
Pantau Quick Count Airin Kalah, Hasto PDIP Sebut Ada Anomali Pilkada Banten Akibat Intimidasi Kekuasaan
-
Ada Mertua Beby Tsabina, Surat Suara Pilkada Banten 2024 Jadi Bahan Olok-olokan: Bahaya Banget Track Recordnya
-
Airin Iri Andra Soni Diendorse Prabowo, Singgung Kiprah Pemenangan Pilpres di Banten
-
Nyoblos di TPS 15 Sutera Nerada Tangsel, Airin: Allah Berikan yang Terbaik
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli