SuaraBanten.id - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian berkomitmen menjadikan Kota Cilegon sebagai smart city. Menurutnya, pemanfaatan teknologi sangat penting untuk meningkatkan pelayanan publik dan mempercepat pembangunan daerah.
Dalam rapat Ekspos Smart City bersama Faction Holding Corporation, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian didampingi Sekretaris Daerah Kota Cilegon Maman Mauludin beserta jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kantor Wali Kota Cilegon, Rabu (17/4/2024).
"Saya minta kepada Diskominfo untuk mendiskusikan lebih lanjut terkait pembangunan Smart City, kumpulkan seluruh kepala OPD atau sekdis untuk membahas terkait Smart City ini, dimana Kominfo menjadi sebagai leading sektornya. Kita harus bisa memanfaatkan teknologi untuk kemajuan Kota Cilegon kedepan," kata Helldy Agustian.
Kata Helldy, jika dalam pembangunan Smart City, pengamanan data menjadi aspek yang sangat penting, karenanya Helldy menekankan perlu langkah-langkah yang tepat untuk menjaga keamanan data tersebut.
"Aspek keamanan data sangatlah penting dalam pembangunan Smart City, dimana kita harus punya langkah-langkah yang tepat yang harus diambil untuk menjaga keamanan data tersebut," katanya.
Sementara itu, Faction Holdings Corporation Director Max Garza III menyampaikan bahwa pihaknya memiliki teknologi Artificial Intelligence atau AI yang dapat diterapkan untuk membangun Smart City di Kota Cilegon.
"Faction saat ini menjadi satu-satunya perusahaan yang memberikan informasi tentang Smart City secara jelas dan detail, dimana dalam pengembangannya kita gunakan teknologi AI. Kami yakin jika teknologi AI kami dapat membantu mempercepat proses pembangunan Smart City di Kota Cilegon," ungkapnya.
Lebih lanjut, Max juga menekankan pentingnya pembangunan Kota Pintar atau Smart City untuk memberikan dukungan yang lebih baik kepada masyarakat, khususnya generasi muda, yang kini semakin bergantung pada teknologi dan gadget.
"Teknologi AI kami, yang disebut star fire, dapat mengkoneksikan seluruh data secara real-time. Saat ini, data pemerintah sering hanya tersimpan di satu instansi saja. Misalnya, data kesehatan hanya tersimpan oleh rumah sakit, tanpa terkoneksi dengan puskesmas atau instansi lainnya.
Dengan menggunakan teknologi AI kami, data tersebut dapat terkoneksi secara real-time oleh semua instansi, termasuk puskesmas, rumah sakit, dan lainnya," jelasnya.
Diketahui, Faction Holding Corporation merupakan salah satu persuahaan yang berkantor pusat di Dallas, Texas, Amerika Serikat, dikenal sebagai pionir di bidang kognitif kecerdasan buatan (AI) dengan memiliki tim eksekutif berpengalaman dalam bidang infrastruktur, ekuitas swasta, teknis, dan fintech.
Berita Terkait
-
Kampanye Akbar Pilkada Cilegon 2024, Robinsar-Fajar Sebut 'Masyarakat Butuh Kerja Nyata'
-
PDIP Ancam Lapor MK Jika TNI, Polri dan Pejabat Negara Tak Netral Pada Pilkada Banten 2024
-
Robinsar-Fajar Tawarkan Aplikasi 'Super Apps Cilegon' untuk Permudah Pelayanan Masyarakat
-
KPK Panggil Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung untuk Kasus Suap Proyek Bandung Smart City
-
Kisah Pilu Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang, Tinggal di Rumah Tak Layak, Anak Putus Sekolah
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya