SuaraBanten.id - Perolehan suara pasangan calon (Paslon) nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD (Ganjar-Mahfud) berhasil unggul di TPS tempat Airin Rachmi Diany memilih di Alam Sutera, Kota Tangerang Selatan.
Seperti diketahui, Airin merupakan Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran di Banten. Sayangnya, suaranya ditekuk habis oleh Ganjar-Mahfud yang diusung PDIP.
Paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud menang di lumbung Airin di TPS 28 Sutera Nerada Alam Sutera, Serpong Utara dengan perolehan 145 suara.
Sementara, paslon jagoan Airin, Prabowo-Gibran mendapatkan 96 suara. Sedengkan paslon nomor urut 1 Anies-Muhaimin hanya mendapatkan 13 suara.
Diketahui, di TPS Airin itu tecatat ada 278 pemilih yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Tetapi, hingga akhir pemilihan hanya tercatat 255 surat suara yang digunakan.
Satu surat suara tidak sah dan sisanya tak digunakan karena pemilih tak mencoblos.
Meski perolehan suara Prabowo-Gibran terpuruk, tetapi Airin mendulang suara paling banyak untuk melenggang ke DPR RI.
Di TPS 28 yang juga tempat Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan dan istrinya memilih, Airin berhasil mendulang 136 suara.
Suara yang diperoleh Airin menenggelamkan para calon DPR RI dari Partai Golkar dan partai pesaing lainnya.
Bahkan, perolehan suara Mantan Gubernur Banten Rano Karno dan Wahidin Halim pun terpuruk di bekas rumah dinas Airin saat menjabat Wali Kota Tangsel dua periode itu.
Di TPS 28 Alam Sutera itu, Rano Karno dari PDIP hanya mendapatkan 13 suara, sementara Wahidin Halim dari NasDem hanya mendapat 4 suara.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Dugaan Perundungan Tewaskan Siswa SMPN 19 Tangsel, Mendikdasmen Segera Ambil Kebijakan Ini
-
Fakta Pilu Siswa SMP di Tangsel: Diduga Dihantam Kursi Besi Oleh Teman, Meninggal Usai Kritis
-
Kasus SMPN 19 Tangsel Jadi Pengingat Keras: Bullying Nggak Pernah Sepele
-
Mahfud MD: Utang Whoosh Wajib Dibayar, tapi Korupsi Harus Tetap Diusut KPK
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinergi BRI, Pegadaian, dan PNM Dorong Akses Permodalan Mikro Lebih Mudah dan Inklusif
-
Jaksa Gadungan Beraksi Lagi! Mantan Pegawai Dipecat Kejaksaan Curi Rp310 Juta dan Bawa Revolver
-
Jadi Magnet Baru: Begini Penampakan Masjid Al Ikhlas, Arsitektur Lingkaran dan Kubah Raksasa
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Ribuan Program Pemberdayaan dan Torehkan Kinerja Keuangan Positif
-
AgenBRILink Jangkau 80% Desa Indonesia, Perkuat Inklusi Keuangan dan Ekonomi Kerakyatan