SuaraBanten.id - Digadang-gadang bakal maju sebagai bakal calon (bacalon) Wali Kota Serang, Ratu Ria Maryana menyatakan kesiapannya untuk menjalankan tugas dari DPP Golkar dalam memenangkan kontestasi Pilkada Kota Serang 2024 mendatang.
Hal itu menyusul keluarnya rekomendasi dari DPP Golkar kepada Ratu Ria Maryana untuk maju sebagai bakal calon kepala (bacalon) Wali Kota Serang pada Pilkada 2024 mendatang.
"Ini adalah salah satu ikhtiar saya untuk lebih dekat lagi dengan masyarakat. Karena penugasan dari DPP ini tentunya harus dilaksanakan dengan baik. Dan target adalah kemenangan sebagai Wali Kota Serang," ucap Ratu Ria, Kamis (23/11/2023).
Ia mengaku, penunjukan dirinya sebagai bacalon Wali Kota Serang merupakan aspirasi dari para pengurus dan anggota Partai Golkar Kota Serang yang disampaikan kepada DPD.
Baca Juga: Didaulat Jadi TKD Prabowo-Gibran, Helldy Agustian Pede Pertahankan Kemenangan di Cilegon
Pasalnya, lanjut Ria, dirinya memiliki alasan kuat untuk membuat Kota Serang menjadi lebih baik demi kepentingan seluruh masyarakat di dalamnya.
"Alasan maju semata-mata hanya untuk Kota Serang dan masyarakatnya yang lebih baik. Alhamdulillah saya dapat perintah untuk maju sebagai Wali Kota Serang," ujarnya.
Wanita yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Kota Serang itu mengaku, dirinya akan lebih masif turun ke masyarakat guna mendengarkan secara langsung permasalahan-permasalahan yang kini tengah terjadi di Kota Serang.
"Kita terus turun ke masyarakat, mendengar problematika yang ada dan yang berkembang di masyarakat Kota Serang," kata Ria.
Meski begitu, ia mengaku bakal berlapang dada bila kelak DPP Golkar mengeluarkan keputusan baru yang membuatnya harus rela maju sebagai Wakil Wali Kota pada Pilkada Kota Serang 2024 mendatang.
Baca Juga: Kades di Pandeglang yang Ancam Cabut Bansos Jika Tak Pilih Partai Demokrat Terancam Dipidana
"Ini baru tahapan awal dalam perjuangan menuju pencalonan Wali Kota Serang. Saya mengikuti perintah dari DPP Golkar (jikalau nanti diminta jadi wakil)," tandasnya.
Kontributor: Yandi Sofyan
Berita Terkait
-
Ada Pengajian Taubat Nasuha hingga Sufi Muda, Kejagung Identifikasi Aliran Berbahaya Jelang Pilkada
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Telah Kantongi SK Kepengurusan Baru dari Kemenkum, Bahlil Santai Ladeni Gugatan Kader di PTUN
-
Resmi Terima SK Kepengurusan Golkar, Bahlil Pastikan Tak Ada Nama Jokowi dan Gibran
-
Diserahkan Langsung Menkum Supratman, Bahlil Terima SK Kepengurusan Partai Golkar Periode 2024-2029
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk