SuaraBanten.id - SuaraBanten.id- Seorang emak-emak di Kota Cilegon, Banten tampak berkaca-kaca saat menceritakan anaknya yang mendapat beasiswa full sarjana dari Pemkot Cilegon.
Seperti diketahui, beasiswa full sarjana merupakan salah satu program yang dicanangkan pasangan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian dan Wakil Wali Kota Cilegon Sahruji.
Program beasiswa full sarjana merupakan program Pemkot Cilegon untuk membantu warga Cilegon yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Momen emak-emak berkaca-kaca saat menceritakan anaknya yang mendapat beasiswa full sarjana diunggah dalam akun Instagram Wali Kota Cilegon @helldy_agustian, ia seolah terus menegaskan pihaknya akan terus berkomitmen dalam mengimplementasikan program Beasiswa Full Sarjana S1 kepada masyarakat Cilegon.
Video tersebut memperlihatkan Helldy Agustian yang tengah menghadiri sebuah acara. Saat itu, tampak seorang emak-emak yang merasa terbantu oleh program beasiswa yang telah dirancang untuk masyarakat.
"Bu coba bu gimana ceritanya bu, anak ibu dapat yang prosesnya dari sma mana bu," pinta Helldy kepada ibu tersebut.
"Smk 3 pak, jadi saya inget kemarin pak. Sedih pak, awalnya saya itu anak tadinya tidak lolos dari awal daftar itu kan ke UNBAJA pak, Universitas Banten Jaya, awalnya itu tidak lolos katanya kan awal dari daftar juga udah pakai KCS itu katanya kan yaudah" kata ibu tersebut.
"Tahunya informasi dalam satu tahun sudah lolos katanya gitu. Pas mau masuk semester kedua itu ternyata tertolak katanya anak itu tidak ngisi aplikasi Si Cerdas itu. Nah itu ternyata setelah saya konfirmasi dengan bu Lurah terus kita lapor ke Dindik, alhamdulilah dibantu terus lolos pak," ungkapnya kembali sambil menahan tangis.
Ibu tersebut juga mengaku sangat bahagia lantaran beasiswa yang telah diterima sang anak lantaran sangat membantu. Helldy Agustian juga berharap bila beasiswa tersebut akan membantu perekonomian keluarga sang ibu.
Baca Juga: Profil Aklani, Kades Banten Nyawer LC Pakai Uang Korupsi Proyek Rp 925 Juta
"Ibu seneng gak, seneng gak?," tanya Wali Kota Cilegon itu. "Sumpah pak, saya seneng banget," jawab ibu itu langsung.
Berita Terkait
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
Anggota DPRD Banten Diciduk Polisi Kasus Penipuan! Cek Kosong Rp350 Juta Jadi Biang Kerok
-
Kompolnas Komentari Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel: Dalam Penyidikan..
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
Terkini
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI
-
Auto Cuan Jelang Akhir Pekan, Buruan Klaim Saldo DANA Gratis 18 April 2025
-
Sungai Ciawi Meluap, 3 Kampung di Pandeglang Diterjang Banjir Bandang
-
Zeky Yamani Jadi Tersangka Korupsi Pegelolaan Sampah di Tangsel, Diduga Terima Rp15,4 Miliar
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini