SuaraBanten.id - Penyebab seorang pria membakar pasar malam di Kabupaten Serang, Banten lantaran sang anak sebelumnya meninggal dunia di lokasi tersebut.
Akibat emosi, warga tersebut bakar pasar malam di Jalan Raya Pabuaran - Ciomas tepatnya di Kampung Cilewung, Desa Kaduberem, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Sabtu (28/10/2023) malam.
Akibatnya, sejumlah wahana permainan anak yang ada di lokasi tersebut hangus terbakar. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.
Seorang warga setempat, Ilham mengatakan, peristiwa pembakaran pasar malam lantaran warga emosi usai salah satu keluarganya seorang anak laki-laki berusia 12 tahun meninggal dunia karena tersetrum di lokasi wahana permainan anak.
Baca Juga: Pasar Malam di Kabupaten Serang Dibakar Warga, Api Membumbung Tinggi
"Lagi main, tapi kurang tau (main apa), pokoknya salah satu tempat bermain di sana (pasar malam), jadi memakan korban akibat kesetrum, korban meninggal, mungkin pihak keluarga ga terima, buat kericuhan (jadi membakar), itu kejadian jam 20.30 WIB," kata Ilham, kepada Suarabanten.id, Minggu (29/10/2023).
Menurutnya, korban kesetrum pagar besi pembatas salah satu wahana permainan anak yang menempel sebuah kabel aliran listrik bertegangan tinggi yang bagian luarnya mengelupas.
"Mungkin dari pihak itu (pengelola) ceroboh, ada kelalaian arus listrik," ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Pabuaran AKP Ugum Taryana membenarkan adanya peristiwa meninggal seorang anak akibat kesetrum aliran listrik di salah satu wahana permainan anak di pasar malam tersebut.
Namun, Ugum mengaku, saat ini pihaknya masih mengumpulkan keterangan para saksi terkait dugaan pembakaran pasar malam tersebut oleh pihak keluarga korban.
Baca Juga: Modal KTP Palsu, Pasutri Bobol Bank sampai Rp 5,1 M
"Sementara di lapangan yang diduga dibakar warga itu sebagian tempat wahana pasar malam. Untuk sementara kita masih kumpulkan keterangan saksi apa itu sengaja dilakukan seperti itu (dibakar), kita masih membutuhkan saksi-saksi," ungkap Ugum.
Berita Terkait
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Yuddy Renaldi Mundur Mendadak, Yusuf Saadudin Ditunjuk Jadi Pengganti Dirut Bank BJB
-
Polda Banten Ungkap Manipulasi 13 Ton Takaran Minyakita di Rajeg Tangerang
-
Mako Polda Banten Kebakaran, Api Berkobar di Lantai 3
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
-
Wali Kota Cilegon Bakal Panggil Manajemen PT PDSU, Klarifikasi Kemungkinan PHK Karyawan
-
Terancam PHK Gegera Efisiensi, Puluhan Karyawan PT PDSU Ngadu ke Wali Kota Cilegon
-
Modus Manipulasi Takaran Minyakita di Tangerang, Jual Minyak Pakai Merek Lain
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB