SuaraBanten.id - Hujan deras dan angin kencang yang menerjang wilayah Anyar, Kabupaten Serang, Banten mengakibatkan pohon tumbang di Jalan Raya Anyar, Desa Cikoneng, Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang, Banten, Kamis (26/10/2023) kemarin.
Naasnya, pohon tumbang tersebut menimpa seorang pedagang durian di Anyer yang diketahui bernama Sulhi (35), warga Kampung Cisiram, Desa Tambang Ayam, Anyar, Kabupaten Serang, Banten.
“Hujan deras disertai angin kencang di wilayah tersebut yang mengakibatkan salah satu pohon tumbang dan menimpa seorang pedagang durian,” kata Kalaksa BPBD Kabupaten Serang, Nana Sukmana dikutip dari Bantennews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id).
Menurut informasi, pohon tumbang tersebut sempat menimpa atap lapak pedagang durian yang terbuat dari anyaman hingga kemudian roboh dan menimpa korban.
Baca Juga: 2 Pekerja di Lebak Banten Tewas Tertimbun Longsoran Galian Tanah
Mendapat laporan tersebut, Tim SAR BPBD langsung menuju lokasi untuk melakukan penanganan serta mengevakuasi korban ke RSUD Panggung Rawi, Kota Cilegon.
"Korban sempat dilarikan ke RSUD Panggung Rawi dan sempat ditangani oleh tim medis. Namun nyawa korban tak tertolong," ungkapnya.
Kata Nana, pohon tumbang tersebut menutupi jalan dan sempat membuat akses lalu lintas terhambat dan menimbulkan kemacetan. Pihak BPBD kemudian langsung membersihkan jalan itu dan saat ini sudah bisa dilalui.
“Tim SAR sudah selesai melakukan penanganan pada pukul 18.00 WIB, jasad korban juga langsung dibawa ke rumah duka,” ucapnya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Banten Hari Ini: Sebagian Besar Wilayah Cerah Berawan
Berita Terkait
-
Kosambi Tangerang Mencekam, Warga Bakar Truk Tanah dan Bentrok dengan Polisi, Ini Penyebabnya
-
Seribu Lebih Surat Suara Pilbup Bogor Nyasar di Gudang Kabupaten Serang, Begini Kata KPU
-
Oknum Polisi Ditpolairud yang Aniaya Warga Hingga Tewas Ditahan di Polda Banten
-
Kronologi 9 Wisatawan Tewas Tertimpa Pohon Raksasa di Soppeng
-
Detik-detik Pohon Tumbang di Situs Mattabulu Soppeng, 9 Orang Meninggal Dunia
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk