SuaraBanten.id - Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian menyebut warga Kota Cilegon jarang atau bahkan belum ada yang menempati posisi strategis di 250 industri yang ada di Kota Cilegon, Banten.
Helldy Agustian juga menyinggung soal warga Kota Cilegon yang hingga saat ini belum dikenal di kancah nasional. Ia menyinggung sejauh ini belum ada warga asli Cilegon yang menjadi menteri atau pejabat pusat.
"Begitu juga di tingkat nasioal, belum ada orang Cilegon yang terkenal. Belum ada yang jadi menteri. Pejabat pusat seperti dirjen dan irjen juga belum ada. Pengusaha kaya yang sukses di Jakarta asli wong Cilegon juga belum ada. Padahal Cilegon-Jakarta itu dekat tinggal masuk tol," kata Helldy Agustian melalui keterangan persnya saat mengomentari Pemkot Cilegon yang mendapat penghargaan dari Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanudin Banten atau UIN SMH Banten, Rabu (25/10/2023) malam.
Terkait penghargaan yang diberikan UIN SMH Banten, Helldy Agustian mengucapkan terima kasih. Kata dia, penghargaan tersebut akan membuat ia dan jajarannya termotivasi untuk membuat program-program inovatif lainnya.
Baca Juga: Nelayan Pesisir Anyar Nyambi Kumpulkan Sampah Plastik, Diproduksi Jadi Solar untuk Melaut
"Melalui program ini saya harap SDM (sumber daya manusia) di Kota Cilegon akan lebih baik. Program beasiswa ini adalah dalam rangka membangun generasi emas Kota Cilegon 2045. Jadi ini bukan pencitraan karena baru terasa 15-20 tahun yang akan datang," tegas Helldy,
Diketahui, Pemkot Cilegon telah mendapatkan penghargaan dari UIN SMH Banten lantaran dinilai peduli terhadap pendidikan dengan program beasiswanya.
Penghargaan tersebut disampaikan bersamaan saat Diesnatalis UIN SMH Banten ke-61 di Kota Serang. Pemkot Cilegon diwakili Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) menerima penghargaan tersebut.
Kepala Dindikbud Kota Cilegon, Heni Anita Susila mengaku senang program Pemkot Cilegon mendapatkan apresiasi dari salah satu kampus negeri terbesar di Banten.
Penghargaan ini membuktikan program tersebut dirasakan dampak positifnya bagi masyarakat.
Baca Juga: Meski Sudah Bebas, Kasus Tiga Terdakwa Korupsi Pasar Grogol Cilegon Masih Bisa Berlanjut
"Kita sudah realisasikan program beasiswa full sarjana ini pada tahun 2021 sebanyak 523 orang, pada 2022 sebanyak 1.208 orang dan pada 2023 ini kami targetkan 1.269 orang," jelas Heni, sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon, Rabu 25 Oktober 2023.
Menurutnya, syarat untuk mendapatkan beasiswa full sarjana dari Pemkot Cilegon tidaklah sulit, yakni sudah lima tahun berdomisili di Kota Cilegon, berasal dari keluarga tidak mampu, atau mampu tapi berprestasi, Indeks Prestasi Komulatif (IPK) minimal 3,00, serta minimal tiga angkatan ke belakang.
"Jadi kalau ada anak lulusan tahun 2023, 2022, atau 2021, tapi mau kuliah, silahkan dorong ikut SBPTM (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) terlebih dahulu. Kalau mereka lulus di seluruh perguruan tinggi negeri se-Indonesia bisa mengikuti program ini. Kalau tidak lulus di negeri, kami sudah MoU dengan 24 kampus swasta se-Provinsi Banten," jelasnya.
Tak hanya itu, program beasiswa full sarjana juga bisa untuk kuliah di luar negeri seperti ke Mesir, Sudan, Suriah, Mekkah dan Madinah. "Pokoknya tidak ada alasan lagi bagi wong Cilegon yang ingin kuliah tapi tidak ada biaya untuk kuliah," katanya.
Berita Terkait
-
Kosambi Tangerang Mencekam, Warga Bakar Truk Tanah dan Bentrok dengan Polisi, Ini Penyebabnya
-
Sapa Warga Ciwandan, Robinsar-Fajar Janji Benahi Pelayanan di Cilegon
-
Survei IDM: Elektabilitas Helldy-Alawi Ungguli Dua Paslon Lainnya
-
Dua Tugboat PT PCM Siap Kawal Kapal Asing Melintas di Selat Sunda
-
Oknum Polisi Ditpolairud yang Aniaya Warga Hingga Tewas Ditahan di Polda Banten
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024