Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Minggu, 15 Oktober 2023 | 15:01 WIB
Salah satu pelayanan di Herloom Serviced Residence BSD Tangerang, Banten. [IST]

SuaraBanten.id - Memiliki beberapa hotel yang bernaung di bawah management JHL Collections di berbagai daerah dan negara lain. JHL Group ekspansi dengan menambahkan produk berkonsep Serviced Residence alias tempat tinggal berlayanan mewah pertama dengan standar hotel bintang 4 di BSD Tangerang, Banten.

Manager Herloom Serviced Residence BSD, Steven Tarigan mengatakan, Herloom BSD berada di lokasi yang sangat strategis yakni hanya 7 menit dari ICE BSD, 3 menit ke area BSD business district, di kelilingi pusat edukasi dan rumah sakit yang berkualitas serta hanya selangkah ke area kuliner Gading Serpong, Tangerang, Banten.

"Gratitude Opening Herloom BSD ini dilaksanakan pada 13 Oktober 2023 lalu. Acara tersebut diisi sesi talkshow Manager Herloom BSD, Bapak Steven Tarigan dengan CEO dari JHL Collections, Ibu Venny Hermawan," kata Steven Tarigan dihadapan rekan-rekan media.

"Herloom BSD berada di area kompleks Carstensz Mall and Residence, sebuah pet friendly lifestyle hub yang miliki banyak opsi resto dan café, juga supermarket dan arena bermain yang cukup lengkap, Herloom Serviced Residence BSD memiliki 138 unit kamar," imbuh Steven.

Baca Juga: BMKG Memprakirakan Musim Hujan di Tangerang Mulai November 2023, Puncaknya pada Januari

Kata Steven, ratusan kamar tersebut terdiri dari 5 tipe kamar, mulai dari studio, one bedroom deluxe, one bedroom premier, two bedroom executive hingga two-bedroom suite.

"Semua kamar masing-masing sudah dilengkapi dengan kitchenettes, dinning area, living room, private balcony, kulkas, mesin cuci, microwave, setrika hingga brankas," paparya.

Kata dia, Herloom Serviced Residence BSD juga memiliki kamar yang dikhususkan untuk para pecinta binatang peliharaan yakni, kamar pet friendly dengan tipe One Bedroom Premier dan Two Bedroom Executive yang dilengkapi dengan Bed Pet dan welcome snack untuk hewan peliharaan kesayangan.

"Di area rooftopnya atau Se7en Summit Herloom Serviced Residence juga ada area outdoor 180 derajat yang bisa digunakan untuk yoga atau berjemur, dan dilengkapi fasilitas sauna, gym dan infinite swimming pool yang nyaman," ungkapnya.

Sementara itu, Sales and Marketing Herloom BSD, Lystia Canserra Oentoro mengungkapkan, dalam waktu dekat Herloom Serviced Residence BSD akan membangun beberapa meeting atau function room yang berkapasitas mulai dari 20 hingga 100 orang pada area Se7en Summit.

Baca Juga: Ngaku Promosikan Anak yang Nyaleg DPRD Banten, Bawaslu Bakal Panggil Wali Kota Serang

"Berbagai fasilitas yang menunjang ini juga menjadi daya tarik utama bagi tamu-tamu perusahaan di area sekitar, pilihan staycation untuk keluarga, bahkan tamu Long Stay," jelasnya.

"Selain mengakomodasi penginapan perhari, Herloom Serviced Residence juga menyediakan akomodasi untuk tamu yang menginap dengan durasi lebih panjang, mulai dari 14 malam hingga 1 tahun," imbuh Canserra Oentoro.

Dengan fasilitas yang lengkap, dan berada ditengah lokasi yang strategis membuat Herloom Serviced Residence BSD mampu menjawab kebutuhan tamu-tamu baik dengan kebutuhan harian maupun jangka panjang.

Load More