SuaraBanten.id - Performa amburadul Timnas Indonesia U-24 di matchday kedua fase Grup F Asian Games 2022 tak lepas dari buruknya penampilan sederet pemain.
Setidaknya terdapat 3 pemain yang tampil buruk saat Indra Sjafri memutuskan untuk menjadikan mereka sebagai starter di laga melawan Taiwan.
Celakanya kepercayaan itu tak dijawab dengan baik oleh ketiga pemain ini, bahkan cenderung memalukan usai tampil di bawah performa.
Alhasil Timnas Indonesia U-24 kalah dari Taiwan, meski hanya dengan skor tipis 0-1 tapi berdampak besar bagi kelangsungan tim di Asian Games 2022.
Skuad Garuda Muda bahkan memiliki penguasaan bola hingga lebih dari 80 persen, sayangnya hal itu tak berbuah gol.
Hal ini juga tak lepas dari buruknya performa beberapa anak asuh Indra Sjafri, siapa saja mereka? berikut di antaranya.
1. Titan Agung
Beban yang terlalu besar di pundak Titan Agung belum bisa dipikul dengan sempurna olehnya, bahkan cenderung gagal total.
Dipercaya sebagai striker tunggal, Titan Agung masih belum bisa menjawab kepercayaan yang diberikan oleh pelatihnya.
Termasuk saat melawan Taiwan, alih-alih memborong gol Titan justru gagal memanfaatkan sederet peluang yang didapatkan.
Sosoknya tak memberi dampak apa pun saat Indonesia berjuang keras mencari gol penyama kedudukan di laga melawan Taiwan.
Egy Maulana Vikri digadang-gadang sebagai pemain yang mampu mengobrak-abrik lini bertahan Taiwan di laga kedua fase Grup F Asian Games 2022.
Serangan dari Egy selalu tumpul, meski beberapa kali mencoba melepas sepakan dari luar kotak penalti namun tak berbuah hasil maksimal.
Tubuh mungil Egy juga beberapa kali tak kuasa menahan hentakan dari pemain lawan lewat duel-duel fisik, baik saat berebut bola maupun mempertahankannya.
Berita Terkait
-
Hindari Lawan Berat di 16 Besar Asian Games, Ini Syarat Timnas Indonesia Juara Grup F
-
Sosok Pemain Taiwan yang Bikin Malu Indra Sjafri dan Timnas Indonesia U-24, Harga Pasarnya Cuma Rp434 Juta
-
Profil 3 Stadion yang Bakal Digunakan Timnas Indonesia Tampil di Piala Asia 2023 Qatar
-
Putuskan Rekor, Berikut Kemenangan Beruntun Indra Sjafri di Tahun Ini
-
Timnas Indonesia U-24 Dibikin Malu Taiwan, Syahrian Abimanyu Ingin Lampiaskan Dendam ke Korea Utara
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini