SuaraBanten.id - Kapal Muat Penumpang alias KMP Royce I terbakar di perairan Tempurung, Merak, Kota Cilegon, Banten, Sabtu (6/5/2023) sore.
Asap tebal yang berasal dari KMP Royce I terbakar terlihat berhembus kuat dari badan kapal yang menampung ratusan penumpang.
Informasi KMP Royce I terbakar dibenarkan oleh Kasi Opa Basarnas Banten Heru Amir.
Dugaan sementara Kapal yang bertolak dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak itu terbakar akibat percikan api dari truk yang ada di dalam kapal.
Baca Juga: Dramatis! Detik-detik Ratusan Penumpang Dievakuasi dari Kapal Feri yang Terbakar di Merak Banten
“Baru diduga karena kita sekarang masih cek,” ujar Heru dikutip dari Bantennews.co.id, Sabtu (6/5/2023).
Tampak dalam video yang beredar ratusan penumpang panik mengenakan rompi pelampung darurat berwarna oranye.
Petugas gabungan membantu penumpang untuk masuk ke atas perahu karet untuk meninggalkan KMP Royce I yang terbakar.
Tim Basarnas Banten bersama Lanal Banten dan Polairud Polda Banten serta pihak-pihak terkait terus berupaya melakukan evakuasi semua penumpang yang ada di dalam KMP Royce I.
“Sekarang kita sedang melakukan evaluasi penumpang. Untuk sementata para penumpang akan dievakuasi ke dermaga ASDP, ” ujarnya.
Baca Juga: Cara Daftar Sertifikat Halal Gratis di Kota Tangerang, Lengkap dengan Syaratnya
Belum diketahui ada korban jiwa atau tidak dalam peristiwa KMP Royce I terbakar. Saat ini petugas gabungan terus berupaya melakukan evakuasi penumpang kapal.
Berita Terkait
-
Anggota DPRD Banten Diciduk Polisi Kasus Penipuan! Cek Kosong Rp350 Juta Jadi Biang Kerok
-
Kompolnas Komentari Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel: Dalam Penyidikan..
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel, Polda Banten Angkat Suara
-
Mobil Dinas Polisi Diduga Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Jual Pertamax Oplosan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Enam Warga Padarincang yang Demo Berujung Pembakaran Kandang Ayam Didakwa Pasal Berlapis
-
Gubernur Banten Tetapkan 19 April Jadi Libur PSU Kabupaten Serang
-
Klaster Tenun Ulos Ini Bangkit dan Menginspirasi, Berkat Dukungan Program BRI
-
UMKM Binaan BRI Go Global, Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Ikut Bursa Pencalonan Ketua, Rahmatullah Komitmen Pertahankan PAN Jadi Pemenang Pemilu