SuaraBanten.id - PT Krakatau Daya Listrik (PT KDL) bidang Energi Baru Terbarukan (EBT) membuka Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SKPLU) di The Royale Krakatau Hotel, senin (28/11/2022).
SPKLU merupakan stasiun pengisian yang bertujuan untuk mengisi kembali daya baterai kendaraan listrik sebagai penunjang mobilitas penggunanya.
SPKLU di Hotel Royal Krakatau itu merupakan SPKLU pertama di Kota Cilegon, Banten. Pendirian stasiun pengisian kendaraan listrik itu sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan pemerintah dalam menyiapkan ekosistem Electric Vehicle (EV) serta pengembangan bisnis PT KDL.
Direktur Utama PT KDL, Nandang Hariana mengatakan, pendirian SPKLU ini sejalan dengan visi PT KDL sebagai perusahaan energi yang mengedepankan energi bersih, ramah lingkungan dan berkesinambungan.
"SPKLU The Royale Krakatau ini akan menjadi awal dari kontinuitas rencana pembangunan SPKLU PT KDL di tiga lokasi lainnya yaitu pembangunan SPKLU di SPBU Gerogol, SPKLU TMS Workshop PT KDL, dan SPKLU Anyer," katanya kepada awak media di The Royal Krakatau, Senin (28/11/2022).
Nandang mengungkapkan, pekerjaan pembangunan Charging Station bertenaga 11 kW dan voltase 400 V ini menghabiskan waktu dua bulan.
" Untuk kemampuan mengisi daya baterai mobil kurang lebih satu hingga delapan jam tergantung dari kapasitas baterai dan spesifikasi masing-masing mobil," jelasnya.
Dalam peresmian SPKLU PT KDL itu juga turut diperagakan mengenai cara mengisi daya kendaraan listrik di SPKLU yang baik dan benar.
"Mulai dari mematikan kendaraan listrik terlebih dahulu, memastikan steker dalam keadaan off, menyambungkan adaptor dengan baterai, menyambungkan kabel charging ke adaptor dan nyalakan tombol charging serta tentukan waktu charging yang diinginkan," paparnya.
Baca Juga: 5 Daya Tarik Anyer yang Tak Terlupakan, Lebih dari Sekadar Pantai dan Hotel Mewah
Lebih lanjut, Nandang juga memaparkan target pasar dari pembuatan SPKLU ini adalah kendaraan listrik baik utility maupun pribadi Roda empat dan Roda dua yang mengaspal di Cilegon maupun spesifik di Kawasan Industri Krakatau (KIK).
Dengan hadirnya SPKLU pertama di Kota Baja ini, diharapkan akan mendorong pemakaian kendaraan listrik serta menjadi penunjang ekosistem EV yang akan semakin meluas dalam beberapa tahun kedepan.
Direktur Utama PT Krakatau Steel Silmy Karim mengungkapkan, pendirian SPKLU PT KDL itu merupakan respon atas kebijakan pemerintah terkait sumber energi terbarukan.
"Dengan aplikasi kendaraan listrik, sehubungan kawasan KS yang luasnya sekitar 4000 hektar. Artinya kita mengintegrasikan kawasan industri ramah lingkungan, yang mendukung prosepk jangka panjang di dunia," ungkapnya.
Dalam acara peresmian tersebut hadir jajaran manajemen didampingi Direktur Utama Krakatau Sarana Infrastruktur (PT KSI), Agus Nizar Vidiansyah; Direktur Utama PT Krakatau Sarana Properti (PT KSP) dan Direktur Utama PT Krakatau Jasa Industri (PT KJI), Bambang Wahyuagung.
Turut hadir juga beberapa perwakilan perusahaan mitra juga penyedia mobil listrik seperti, Hyundai, Wuling dan DFSK turut menghadiri acara peresmian SPKLU ini dengan memamerkan mobil andalannya masing-masing.
Berita Terkait
-
Aksi Buang Sampah Warnai Protes di Kantor Wali Kota Tangsel
-
Penggunaan SPKLU PLN Naik Hampir 500 Persen Saat Libur Nataru
-
Sepeda Listrik Yadea OVA Bisa Langsung Dibawa Pulang Lewat Kompetisi Dance Terbaru
-
Tragedi Kripto dan Kanker, Membedah Motif Pembunuhan Sadis Anak Politisi PKS
-
Kiamat Mobil Listrik China Puluhan Merek Terancam Bangkrut pada 2026
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini
-
Pemkot Cilegon Didesak Bentuk Tim Khusus Penanganan Banjir