SuaraBanten.id - Sebuah video yang memperlihatkan anggota DPR RI tertawa saat gempa Cianjur baru-baru ini viral di media sosial.
Video viral tersebut menujukan cuplikan video rapat dengar pendapat Komisi V DPR RI dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan Basarnas di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, pada Senin (21/11/2022) kemarin.
Saat rapat sedang berjalan, Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Roberth Rouw malah tertawa melihat Kepala BMKG Dwikorita yang dengan sigap bersembunyi di bawah meja saat gempa yg berpusat di Cianjur terasa hingga gedung DPR RI.
"BNPB atau Basarnas memerlukan peningkatan Sumber Daya Manusia dan perlengkapan peralatan Basarnas.. gempa..," ucap Robert sembari tertawa lepas.
"Ini BMKG bikin gempa ini...," kata Robert menambahkan.
Menanggapi gempa yang sedang terjadi, Kepala BMKG Dwikorita memberikan saran untuk bersembunyi di bawah meja.
"Mohon maaf kalau ada gempa bersembunyi di bawah meja," ungkapnya.
"Ini lihat ini, harus ikut kepala BMKG. Iya Kepala Basarnas belum ikut, BMKG sudah langsung masuk meja," timpal Robert kembali dengan tertawa.
Bahkan Dwikorita juga memberikan usul untuk keluar terlebih dahulu dari ruang rapat.
Baca Juga: Sosok Roberth Rouw, Anggota DPR yang Tertawakan Gempa Cianjur di Hadapan Kepala BMKG
"Mohon izin sebentar bapak, seandainya ada lagi, mohon untuk masuk di bawah meja. Dan kalau sudah tenang sebaiknya kita keluar melalui pintu, dibagi yang disebelah sana pintu sana," tutur Dwikorita.
"Nggak ada pintu lain lagi ibu, satu pintu saja," kata Robert mengundang gelak tawa.
"Sebetulnya setidaknya 2 (pintu), jadi mungkin kita jalan dulu aja, nanti kalau ada lagi sembunyi lagi," kata Dwikorita menjelaskan.
"Harusnya, kalau gempa begini kita keluar dulu ya. Tunggu mungkin 30 menit baru kita masuk lagi, jadi saya skors kita keluar dulu lah" usul Robert sambil tetap tertawa.
Unggahan tersebut juga sontak mendapat berbagai respon negatif dari para warganet. Tak sedikit yang menyayangkan sikap pada pejabat negara tersebut.
"Terlihat org yg tidak punya kapasitas menertawai tindakan dan saran dari org yg ahli. Ciri khas kebanyakan dari kita.," kata akun @po****or.
Berita Terkait
-
Ketua Komisi V DPR: Longsor Cisarua Mengejutkan, Seperti Petir di Siang Bolong
-
Sesar Opak Picu Gempa M 4,5 di Bantul, BMKG Catat Puluhan Gempa Susulan
-
Gempa Beruntun Melanda Selatan Jawa: Kata 'Gempa' dan 'Kerasa' Trending di X
-
Jakarta Siaga, BMKG Bunyikan Alarm Hujan Lebat Hari Ini
-
BMKG: Pagi Hari Jakarta Bakal Diguyur Hujan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
4 Surga Wisata Alam di Lebak dan Pandeglang yang Wajib Masuk 'Bucket List' Kamu
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 113 Kurikulum Merdeka
-
BRI Soroti Besarnya Potensi Fintech Indonesia di Forum WEF Davos 2026
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 112 Kurikulum Merdeka
-
Harga Gula Aren Lebak Mulai Meroket Jelang Ramadan 2026, Omzet Pedagang Tembus Rp30 Juta Sehari