SuaraBanten.id - Baru-baru ini, Fujianti Utami atau Fuji mencoba face painting. Wajahnya didandani seperti penuh luka bahkan seperti zombie.
Pacar Thariq Halilintar ini juga pakai dress yang terlihat lusuh dan terkena bercak darah.
Saat mengunggah potretnya seperti zombie, dia justru mendadak menanyakan perasaan sang pacar. Apakah Thariq Halilintar masih mencintainya ketika penampilannya seperti itu.
"Kamu masih cinta sama aku dengan cara yang sama?" tulisnya sambil memetion akun Thariq Halilintar pada 20 November 2022.
Adik Atta Halilintar itu pun langsung menjawab kalau dirinya tetap akan mencintai Fuji karena dia sudah dibutakan cinta.
"Uuu, aku dibutakan oleh cinta," balasnya sambil menyisipkan emoji jatuh cinta.
Fuji yang mengunggah potret itu tepat saat muncul gosip miring gara-gara Thariq Halilintar tak mengajaknya ke ulang tahun Atta Halilintar pada 20 November 2022, membuat netizen jadi menyinggung hal tersebut.
Thariq sempat menjawab pertanyaan banyak orang mengapa dirinya tak mengajak Fuji. Dia dari awal sudah memprediksi kalau bakal menjadi buah bibir netizen.
"Jujur saya sudah mengira ini akan jadi buah bibir atau sarana untuk menghujat. Sebagai anak laki-laki sampai detik ini ingin sekali mengenalkan wanita yang ia yakini sebagai seorang istrinya kelak bertemu dengan orang tua dan seluruh saudaranya. Belum tahu pasti kenapa sampai sekarang mereka belum bersedia, bukan ranah saya juga untuk menjawab kenapa. Saya tidak mau acara pentingnya sampai ada yang tidak datang lagi atau membuat acaranya menjadi tidak nyaman karena saya memaksakan kehendak saya saja," jelasnya.
Baca Juga: Fuji Suka Banget Jadi "Mbak" Pelayan buat Thariq, Nggak Bisa Nggak Diginiin 30 Menit
Dia pun berharap kalau hubungan dirinya, Fuji dan keluarganya tidak menjadi bahan kegaduhan di sosial media.
"Biarkan segala proses hidup saya yang menjalani dan saya sangat siap bertanggung jawab untuk masa depan saya sendiri," pungkasnya.
Ada netizen yang berkomentar kalau Thariq Halilintar akan terus bersama Fuji meski hingga kini belum mendapatkan restu dari keluarga besar Gen Halilintar.
"Thariq akan selamanya mencintaimu, karena kamu adalah wanita pilihan Thariq untuk menjadi istri Thariq," komentar netizen.
Berita Terkait
-
Gokil! Fuji Masuk Daftar Wanita Tercantik di Dunia 2025, Kalahkan Syifa Hadju hingga Agnez Mo
-
Siap Rilis Januari 2026, Sinopsis 28 Years Later: The Bone Temple
-
Thariq Halilintar hingga Rezky Aditya Siap Unjuk Gigi di Celebrity Padel Competition 2025
-
Erika Carlina Ngamuk Pengasuh Anak Dihina: Kalau Mau Hujat, Hujat Aku Aja!
-
Game Dead Island 3 Sedang Digarap, Diprediksi Siap Rilis 2028
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Belasan Warga Badui Tewas Digigit Ular Tanah, Apa Kendalanya?
-
Cek Jadwal KRL Rangkasbitung-Tanah Abang 2 Januari 2026: Kejar Kereta Pagi Biar Weekend Lebih Cepat
-
Destinasi Wisata Religi Terpopuler di Banten untuk Awali Tahun 2026 dengan Berkah
-
Melipir ke Cipanas Lebak! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam untuk Liburan Akhir Tahun 2025
-
Pemkot Tangsel Mampu Benahi Permasalahan Sampah, Pengamat: Ancaman Pidana Lingkungan Masih Prematur