SuaraBanten.id - Ummi Pipik atau Pipik Dian Irawati menjadi ibu tunggal bagi keempat anaknya sejak kepergian Ustaz Jeffry Al Buchori. Bertahun-tahun berjuang sendiri membesarkan dan merawat buah hatinya, kini keempat anaknya sudah beranjak dewasa.
Ummi Pipik akhirnya membagikan momen bahagia saat ia dan keempat anaknya yaitu Adiba Khanza, Abidzar Al-ghifari, Ayla Azuhro, Attaya Bilal Rizkillah makan malam bersama. Ummi Pipik terlihat duduk di tengah-tengah putra-putrinya, kebahagiaan jelas terlihat dari sorot matanya.
Ternyata momen langka itu sengaja diluangkan oleh Ummi Pipik sebelum kedua anak bungsunya kembali ke pondok. Seperti diketahui, Ummi Pipik memang memasukkan anak-anaknya ke pondok pesantren. Dari empat anaknya baru Adiba dan Abidzar yang selesai mondok.
Sederet momen Ummi Pipik Dinner bareng 4 anaknya pun segera jadi perhatian publik. Banyak yang kagum dengan keberhasilannya menjadi single parent. Ada juga yang salfok dengan kecantikan Adiba Khanza yang makin memesona. Nah, ini dia deretan momennya.
Baca Juga: 6 Momen Ummi Pipik Dinner Bareng Buah Hatinya, Disanjung Berhasil Didik Anak-anak
1. Sebelum Kembali ke Pondok
Alasan kenapa Ummi Pipik mengajak Adiba, Abidzar, Ayla, dan Attaya dinner bareng adalah karena mereka akan segera kembali ke pondok. Dua anak bungsu Ummi Pipik memang masih menuntut ilmu di pesantren. Sementara kakak mereka, Adiba dan Abidzar sudah selesai mondok dan kini terjun ke dunia hiburan. Rasa lelah segera saja berganti dengan kebahagiaan dan kegembiraan karena bisa berkumpul dengan anak-anak tercinta.
2. Luangkan Waktu
Melalui Instagram, Ummi Pipik bagikan sederet momen hangat yang ia habiskan dengan anak-anaknya. Ummi Pipik mengungkapkan bahwa ia sengaja meluangkan waktunya untuk menemani keempat anaknya makan malam. Padahal ia baru saja selesai mengisi sebuah acara sehingga rasa capek harus ditahannya demi bisa mendampingi putra-putrinya yang mulai beranjak dewasa.
3. Kecantikan Adiba Khanza Jadi Sorotan
Baca Juga: 9 Potret Hot Mama Alexandra Gottardo, Makin Aduhai di Usia Kepala Tiga
Sejak ditinggal selamanya oleh Ustaz Jefri Al Buchori, Ummi Pipik mengasuh anak-anaknya yang kala itu masih kecil. Kini anak pertamanya, Adiba Khanza sudah dewasa. Ia tumbuh menjadi gadis yang cantik memesona, kecantikan Adiba membuat netizen salah fokus saat berfoto dengan ibu dan adiknya.
4. Tak Bisa Sering Kumpul
Kesibukan Ummi Pipik sebagai pendakwah, serta kedua anak sulungnya yang jadi artis dan bungsunya yang masih sekolah membuat mereka tak bisa sering kumpul bareng. Tidak mudah bagi mereka untuk bisa meluangkan waktu di hari yang sama karena kesibukan yang berbeda. Sehingga ketika ada kesempatan mereka tak melewatkannya meski harus menahan capek usai bekerja.
5. Didik Anak-anak Jadi Penyayang
Ummi Pipik sangat dekat dengan semua anaknya. Sebab ia mendidik anak-anaknya dengan kasih sayang agar mereka bisa tumbuh jadi orang penyayang. Ia tak ingin agar anak-anaknya jadi pembenci meski menerima kebencian dari orang lain. Cara mendidik Ummi Pipik banyak menginspirasi, sebab ia mampu membesarkan anak-anaknya menjadi anak yang baik meski keempatnya kehilang figur ayah sejak kecil.
Ummi Pipik dan anak-anaknya memang jarang membagikan kehidupan pribadi mereka di sosial media. Sehingga ketika Ummi Pipik berbagi momen dinner bersama dengan 4 orang anaknya, hal itu segera jadi perhatian publik. Ummi Pipik membuktikan dirinya sebagai ibu tunggal terbaik yang mampu membesarkan anaknya sendirian.
Berita Terkait
-
Penyesalan Abidzar Atas Kepergian Uje, Ternyata Sempat Ngotot Dibelikan Sepatu Saat Kejadian
-
Out of The Box, Panggilan Umi Pipik ke Shin Tae-yong Tuai Gelak Tawa
-
Potret Akrab Ibu Sintya Marisca dan Umi Pipik, Diam-diam Sudah Punya Panggilan Khusus Calon Besan?
-
Gala Dinner Prabowo dan Kabinet Merah Putih di Akmil, Cerita Lembah Tidar jadi Sajian Pembuka
-
Usai Pagi Buta Latihan Baris-berbaris, Malamnya Prabowo Ajak Para Menteri Gala Dinner
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024