SuaraBanten.id - Pasca kasus KDRT, Lesti Kejora akhirnya kembali memperbaharui akun media sosial Instagram miliknya. Dalam unggahan perdananya, Lesti Kejora membagikan momen nongkrong bareng bestie sesama artis.
Artis-artis yang nongkrong bareng Lesti Kejora adalah Aurel Hermansyah, Syifa Hadju, Dinda Hauw, hingga Melody eks JKT48. Mereka tampil modis ketika menghabiskan waktu bersama.
Lesti Kejora tetap tampil menawan sembari tersenyum tipis meski baru saja tersandung kasus hukum. Gaya busana Lesti Kejora masih seperti sebelumnya yang kerap mengenakan outer.
Kali ini Lesti memilih monokrom sebagai tema busananya. Ia memadukan inner dan celana hitam dengan blazer kotak-kotak hitam putih.
Sebuah tas warna cokelat nampak menyempil dan mempercantik penampilannya. Tentu saja, tas ini bukan sembarang tas.
Menurut penelusuran akun Instagram hermes.selebriti, tas tersebut merupakan keluaran Hermes. Tas ini merupakan tipe Lindy 26 bag in taurillon clemence leather.
Dibuat di Perancis dari kulit sapi jantan muda, tas punya bahan yang lembut saat disentuh. Soal harga, tentu saja tas Hermes ini dijual cukup mahal.
Untuk sebuah tas lindy mirip dengan milik Lesti, akun ini memperkirakan bila harganya kurang lebih 11,535 dollar Australia. Bila dikonversikan ke rupiah, harga tas ini mencapai Rp113 Juta.
Sebagai selebriti yang dulunya sangat populer dan memiliki banyak job, tidak heran bila tas mewah semacam hermes ini bisa dimiliki oleh Lesti. Ia bahkan memiliki deretan koleksi tas lain yang harganya tak kalah mahal.
Baca Juga: Eks Karyawan Leslar Prediksi Rizky Billar Bangkrut Jika Tak Damai dengan Istrinya
Pertemuan Lesti dengan para bestienya ini tentu menuai beragam komentar dari warganet. Terlebih unggahan ini menjadi foto pertama yang diunggah oleh ibu satu anak tersebut pasca ramai-ramai pemberitaan KDRT.
Untuk penampilan nongki perdana bersama para bestie, bagaimana pendapatmu terkait gaya busana Lesti?
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Hamil Lagi, Rizky Billar Berharap Dapat Anak Perempuan
-
Jaga Imun Tubuh dan Gaya Hidup Sehat, Cara Efektif Antisipasi Wabah Cacar Air
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
-
Nongkrong Tetap Hemat di Kopi Nako dengan Diskon BRI hingga Rp 100 Ribu!
-
Dulu Berpolemik Perkara Nikahan Anak Jokowi, Iis Dahlia Kini 'Dilabrak' Inul Daratista
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk