SuaraBanten.id - Mahalini dan Rizky Febian dikabarkan batal tampil dalam gelaran konser musik bertajuk Sinergi Fest Bali yang digelar Minggu (23/10/2022).
Dalam video yang beredar, batalnya Mahalini dan Rizky Febian tampil di konser musik Sinergi Fest Bali diungkapkan pemandu acara.
"Penampilan dari Rizky Febian dan Mahalini kemungkinan akan di-cancel," kata pemandu acara dalam video tersebut.
"Dananya kurang buat bayar Rizky Febian, kalau Mahalini kata panitianya gak kurang. Tapi, karena si Rizky Febian cancel, eh si Lini juga minta batal," tulis seorang netizen.
Namun, terkait hal tersebut Mahalini membantah tudingan tersebut sambil mengutarakan ekspresi kekesalannya dituduh tidak profesional.
"Kalo saya yang minta cancel karena Iky gak manggung, berarti saya lepas tanggung jawab dong? Yakali saya bawa kabur duit orang, terus seenaknya minta gak nyanyi?" kata Mahalini.
Bukan karena Rizky Febian, Mahalini menyebut jika panitia tidak bisa menunaikan kewajiban pembayaran sehingga dirinya batal manggung.
Melalui akun Instagram-nya, Mahalini tampak mengembalikan uang muka yang sempat dibayar oleh pihak panita bersangkutan.
Baca Juga: Batal Manggung Bareng Rizky Febian, Mahalini Malah Dituduh Bawa Kabur Duit Orang
"Jelas ya, jangan ngomong yang enggak-enggak lagi ya. Terimakasyi," pungkasnya, dikutip dari Instagram @lambeturah.ina pada Selasa (25/10/2022).
Terkait unggahan tersebut, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Padahal Iky dan Lini udah di Bali," tulis seorang netizen. "Lawak banget panitianya," ucap netizen lain. "Kecewa banget sih," ujar netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Baru Rilis, Lagu 'Alamak' Rizky Febian Dianggap Mirip Single Ariana Grande Hingga Bruno Mars
-
Nyanyi Lagu Rizky Febian, Pandji Pragiwaksono Kritik Proyek IKN: Alamak, Bikin Rugi Negara
-
Tiru Gaya Makeup Mahalini Raharja, Fuji Dituding Ngarep Masuk Circle Istri Rizky Febian
-
Arie Kriting Sebut Rizky Febian dan Mahalini Pasangan Sempurna: Gak Akan Ada Konflik Royalti
-
Diledek soal Perceraian Sule, Rizky Febian Tantang Penonton Naik ke Panggung
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Fenomena Baru! 178 Warga Tangerang Resmi Ganti Kolom Agama di KTP Jadi Penghayat Kepercayaan
-
Persita Gebrak Super League! Empat Kemenangan Beruntun Bawa Pendekar Cisadane ke Peringkat 2
-
Setelah Cesium-137 Ditemukan, Iklim Investasi Banten di Ujung Tanduk?
-
BRI Dukung Indonesia Mendunia Lewat Ajang Balap Motor Bergengsi MotoGP Mandalika 2025
-
BRI Dorong UMKM Kuliner DBFOODS untuk Perkuat Branding hingga Pasar Global