SuaraBanten.id - Belum lama ini, Wirda Mansur kembali jadi bahan perbincangan publik dengan pernyataannya di media sosial. Terbaru, putri Ustaz Yusuf Mansur ini mengaku mendapatkan mobil impiannya seharga Rp 14 miliar setelah bersedekah sebanyak Rp 50 juta.
Baru-baru ini, cerita Wirda yang tersebar di media sosial itu segera jadi sorotan publik. Ini bukan pertama kalinya, Wirda mengundang rasa penasaran dan perhatian atas pernyataan yang ia ungkap.
Sebelumnya ia pernah jadi bulan-bulanan netizen karena mengaku pernah bertemu BTS. Ia pun sempat mengaku berkuliah di empat kampus berbeda.
Akibatnya banyak yang menganggap Wirda sebagai sosok yang halu karena memiliki khayalan yang terlalu tinggi. Tapi, di balik beberapa pernyataannya yang cukup kontroversial tadi, Wirda Mansur adalah influencer muda yang kerap membagikan cerita inspiratif tentang sedekah. Banyak yang merasa kontennya menginspirasi karena mengajak orang-orang untuk bersedekah.
Baca Juga: Buat Hidup Lebih Mudah, Ini 5 Benda Wajib Punya di Rumah Anda
Penampakan rumah mewah Wirda Mansur yang mewah turut pula jadi sorotan menyusul ramainya perbincangan tentangnya. Potret rumah yang ia tempati bersama keluarganya pernah diungkap lewat kanal YouTube miliknya. Penasaran semewah apa tempat tinggal Wirda Mansur? Ini dia sederet potret rumah Wirda Mansur yang mewah dan luas.
1. Depan
Bagian depan rumah Wirda Mansur terlihat mewah dan asri dengan bangunan yang dicat putih. Beberapa pohon rindang terlihat tumbuh di halaman. Pilar-pilar tinggi menyangga atap teras rumah Wirda.
Selain ada banyak tumbuhan, Wirda memanfaatkan halaman depan rumahnya untuk kolam ikan. Terlihat koleksi ikan hias di kolam yang cukup luas itu ada banyak.
2. Keluarga
Baca Juga: Dapur Terasa Pengap? Ikuti 4 Cara Mengurangi Udara Panas di Dapur
Masuk ke bagian dalam, tampaklah ruang keluarga yang biasa digunakan oleh Wirda dan anggota keluarganya. Desain interior di living room itu cozy banget dengan sofa empuk abu-abu dan lantai bernuansa broken white. Sementara dinding ruangan dicat putih dengan unsur cokelat di beberapa bagian.
Saking luasnya, rumah Ustaz Yusuf Mansur tersebut memiliki aula indoor. Aula ini biasa digunakan untuk berbagai acara seperti pengajian atau pertemuan keluarga. Bisa dibilang aula adalah ruangan serbaguna yang dimiliki keluarga Ustaz Yusuf Mansur.
3. Tamu
Sebuah kamar mandi khusus untuk tamu juga disiapkan di dekat aula indoor tersebut. Penampakan kamar mandi tamunya juga bisa dibilang mewah. Lengkap dengan wastafel dan closet duduk.
Sebuah perpustakaan luas dengan rak buku yang didesain letter L tersebut tampak bersih dan rapi. Koleksi buku-buku milik Wirda dan keluarganya di tata rapi di dalam rak.
4. Gym
Di lantai atas terdapat ruangan dengan dinding kaca menghadap luar yang dipakai untuk nge-gym.Perlengkapan dalam olahraga di rumah Wirda persis seperti tempat fitnes komersil saking lengkapnya.
Kalau ini adalah potret kamar tidur Wirda Mansur yang desainnya elegan dan mewah. Kamar Wirda didominasi warna abu-abu dan putih dengan lampu warm white yang membawa kesan hangat.
5. Rooftop
Bagian atap atau rooftop rumahnya dimanfaatkan sebagai kebun untuk memenuhi kebutuhan sayuran keluarga Wirda. Ada banyak tanaman berupa sayur dan buah yang ditanam dengan rapi di dalam polybag.
Rumah Wirda Mansur sangat asri karena memiliki banyak pepohonan di sekelilingnya. Hijau dan rindangnya pohon membuat udara di sekitar rumah menjadi lebih sejuk. Seperti terlihat dari halaman belakang rumahnya.
Pekarangan rumah Wirda Mansur juga dimanfaatkan sebagai tempat memelihara hewan ternak. Ayam adalah jenis hewan peliharaan yang ada di rumah Wirda. Ayam-ayam itu adalah kepunyaan sang ayah.
Gimana mewah dan nyaman bukan penampakan rumah Wirda Mansur? Tinggal di rumah yang mewah Wirda konsisten mengajak pengikutnya untuk rajin sedekah, sebab ada ‘keajaiban’ dari perbuatan mulia tersebut. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
8 Rekomendasi Karpet Lantai dan Wallpaper Dinding Ruang Tamu yang Cocok untuk Rumah Anda
-
5 Mobil Ahmad Luthfi Versi LHKPN: Ada yang Dipakai Vanessa Nabila?
-
Rumah Sakit Swasta Indonesia Mengalami Pertumbuhan Pesat, Fokus pada Transformasi Layanan Kesehatan
-
Tiba di Indonesia, Lisa BLACKPINK Terciduk Gunakan Mobil Super Mewah Bernilai Puluhan Miliaran
-
Janji Ikang Fawzi Jalankan Wasiat Marissa Haque: Sesuai Selera Istriku!
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025