Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Kamis, 13 Oktober 2022 | 08:20 WIB
ILUSTRASI Kabupaten Lebak, Banten. [Antara]

SuaraBanten.id - Hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Lebak tepatnya di Desa Bayah Barat, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten membuat wilayah sekitar tergenang banjir, Rabu (12/10/2022).

Terkait kabar banjir tersebut, Kepala Desa Bayah Barat, Usep membenarkan jika terjadi banjir di wilayahnya.

“Benar, banjir terjadi sekira pukul 16.30 WIB,, dengan ketinggian sekitar 20 Sentimeter,” kata Usep.

Banjir di Bayah Barat, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten. [IST]

Kata Asep, banjir tersebut diduga diakibatkan kurang optimalnya saluran drainase, sehingga air tidak bisa mengalir dengan lancar.

Baca Juga: Ganti Rugi Belum Dibayarkan, Warga Terdampak Tol Serang-Panimbang Kembali Demo

“Kurang optimalnya saluran drainase sehingga air membludak ke jalan dan beberapa rumah warga serta masjid,” ungkapnya.

Menurut pengakuan Asep, wilayahnya dalam tahun ini sudah mengalami 3 kali banjir mekipun banjir hanya terjadi sesaat dan dalam hitungan jam sudah kembali surut

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, namun karpet di dalam masjid basah karena air yang masuk ke dalam masjid,” ujarnya.

Load More