SuaraBanten.id - Pengacara Rizky Billar sibuk menghindar saat disinggung soal dugaan perselingkuhan kliennya yang memicu aksi KDRT terhadap Lesti Kejora.
"Kami tidak ada berbicara ke situ dulu," ujar Adek Erfil Manurung, salah satu pengacara Rizky Billar di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2022).
Adek kemudian berdalih bahwa Rizky Billar memang belum banyak bercerita tentang hal itu kepada mereka.
"Rizky orangnya pendiam, jadi kami nggak bisa banyak bicara," katanya.
Baca Juga: Tiara Marleen Kabarkan Lesti Kejora Berangkat Umrah Hari Ini, Netizen: Panjat Pinang Terus
Adek mengatakan, mereka hanya ditugasi Rizky Billar untuk datang menyerahkan surat penundaan pemeriksaan kepada penyidik Polres Metro Jakarta Selatan. Sehingga untuk keterangan di luar hal itu, dia beserta tim belum mau membicarakannya.
"Kami hanya diundang untuk memberikan surat kuasa dan surat penundaan. Untuk mendampingi dia juga Insya Allah, minggu depan," ucap Adek.
Sebelumnya diberitakan, Rizky Billar dijadwalkan hadir memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan hari ini.
Namun Rizky Billar hanya mengutus tim kuasa hukum untuk datang memberikan surat penundaan pemeriksaan dengan dalih masih mengalami guncangan psikis imbas tudingan pelaku KDRT.
Hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora jadi sorotan usai muncul laporan dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022.
Baca Juga: Segini Besar Uang Bulanan Rizky Billar buat Lesti, Kartu Kredit Juga Dikasih
Dalam laporan tersebut, Lesti Kejora mengaku dianiaya usai menemukan bukti dugaan perselingkuhan Rizky Billar.
Dijelaskan juga dalam surat laporan bagaimana bentuk kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar. Mulai dari mencekik hingga membanting tubuh Lesti Kejora berkali-kali.
Imbas kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar, Lesti Kejora mengalami luka serius hingga sempat dirawat di rumah sakit. Namun menurut kabar terbaru, ia sudah keluar dari rumah sakit dan menetap di kediaman orang tuanya.
Sampai saat ini, polisi masih mendalami laporan Lesti Kejora terkait dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar. Di mana mereka sudah memeriksa beberapa saksi dan mengambil rekaman CCTV dari rumah kedua pasangan.
Berita Terkait
-
Kabar Terbaru Norma Risma, Move On setelah Badai Perselingkuhan Suami dan Ibu Kandung
-
Sosok Brian Praneda, Pengacara Teh Novi Mendadak Mundur di Tengah Konflik dengan Agus
-
Kilas Balik Kasus Norma Risma, Ketika Ibu Selingkuh Dengan Suami Putrinya
-
Enggan Jabat Tangan Lesti Kejora di IMA 2024, Etika Rizki DA Digunjing
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Program Special BRIguna Dalam Rangka HUT ke-129 BRI: Tersedia Suku Bunga Mulai dari 8,129%
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen