SuaraBanten.id - Pengacara Rizky Billar sibuk menghindar saat disinggung soal dugaan perselingkuhan kliennya yang memicu aksi KDRT terhadap Lesti Kejora.
"Kami tidak ada berbicara ke situ dulu," ujar Adek Erfil Manurung, salah satu pengacara Rizky Billar di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2022).
Adek kemudian berdalih bahwa Rizky Billar memang belum banyak bercerita tentang hal itu kepada mereka.
"Rizky orangnya pendiam, jadi kami nggak bisa banyak bicara," katanya.
Adek mengatakan, mereka hanya ditugasi Rizky Billar untuk datang menyerahkan surat penundaan pemeriksaan kepada penyidik Polres Metro Jakarta Selatan. Sehingga untuk keterangan di luar hal itu, dia beserta tim belum mau membicarakannya.
"Kami hanya diundang untuk memberikan surat kuasa dan surat penundaan. Untuk mendampingi dia juga Insya Allah, minggu depan," ucap Adek.
Sebelumnya diberitakan, Rizky Billar dijadwalkan hadir memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan hari ini.
Namun Rizky Billar hanya mengutus tim kuasa hukum untuk datang memberikan surat penundaan pemeriksaan dengan dalih masih mengalami guncangan psikis imbas tudingan pelaku KDRT.
Hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora jadi sorotan usai muncul laporan dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022.
Baca Juga: Tiara Marleen Kabarkan Lesti Kejora Berangkat Umrah Hari Ini, Netizen: Panjat Pinang Terus
Dalam laporan tersebut, Lesti Kejora mengaku dianiaya usai menemukan bukti dugaan perselingkuhan Rizky Billar.
Dijelaskan juga dalam surat laporan bagaimana bentuk kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar. Mulai dari mencekik hingga membanting tubuh Lesti Kejora berkali-kali.
Imbas kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar, Lesti Kejora mengalami luka serius hingga sempat dirawat di rumah sakit. Namun menurut kabar terbaru, ia sudah keluar dari rumah sakit dan menetap di kediaman orang tuanya.
Sampai saat ini, polisi masih mendalami laporan Lesti Kejora terkait dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar. Di mana mereka sudah memeriksa beberapa saksi dan mengambil rekaman CCTV dari rumah kedua pasangan.
Berita Terkait
-
TikTokers Bidi Soediro Alami KDRT, Buntut Bongkar Perselingkuhan Suami dengan LC dan Kasir Biliar
-
Hotman Blak-blakan Dukung Revisi KUHAP: Pengacara Cuma Jadi Patung, Lihat Saja Pengacara Jokowi!
-
Profil Iris Wullur, Seleb Kembali Gegerkan Medsos karena Disebut Selingkuhan Polisi
-
Siapa Andy Byron dan Kristin Cabot? Viral Tertangkap Basah Selingkuh di Konser Coldplay
-
Klarifikasi Michael Russell Dituding Aniaya Mantan Pacar
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Perlu Diparkir saat Lawan Malaysia
- Pemain Keturunan Rp225 Miliar Tolak Gabung Timnas Indonesia, Publik: Keluarga Lo Bakal Dihujat
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
Pilihan
-
FULL TIME! Timnas Indonesia U-23 ke Semifinal, Malaysia Tersingkir
-
Spanduk-spanduk Dukungan Suporter Timnas U-23: Lari Ipin Lari Ada King Indo
-
Statistik Babak Pertama Timnas Indonesia U-23: Penyelesaian Akhir Lemah!
-
Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
-
Cahya Supriadi Tampil, Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
Terkini
-
Koperasi Merah Putih di Cielgon Jadi Percontohan, ternyata Alasannya Karena...
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Pemkot Tangerang Pangkas Pohon Besar di Jalur Padat
-
Temuan BPK di Dindikbud Cilegon Belum Diselesaikan
-
Sekolah Rakyat Hadir di Banten: Biaya Nol Rupiah, Fasilitas Lengkap Ditanggung Negara
-
Dilaporkan Petani ke Polisi, Kepala Keamanan PT Cibiuk Buka Suara: Kalau Ada Aksi Premanisme...