SuaraBanten.id - Klasmen Runner Up Terbaik Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 memperlihatkan posisi Vietnam dan Thailand mendapat hasil yang berbading terbalik.
Laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 hampir mencapai babak akhir. Dari 10 grup yang ada, 9 diantaranya telah menyelesaikan babak kualifikasi.
Ada 9 juara grup yang salah satunya Timnas Indonesia U-19 dan 1 tuan rumah telah memastikan tiket ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Adapun 9 juara grup yang dipastikan lolos yakni, Arab Saudi, Qatar, Jepang, Yordania, Korea Selatan, Indonesia, Oman, Tajikistan dan Iran. Sedangkan tuan rumah Uzbekistan sudah dipastikan lolos otomatis.
Baca Juga: Klasemen Akhir Runner Up Terbaik Kualifikasi Piala Asia U-20 2023: Thailand Terancam Gagal
Beberapa runner up grup juga telah dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023. Seperti diketahui hanya 5 runner up grup terbaik dari 10 grup yang ada yang bakal melaju ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Berdasarkan hasil 9 grup yang telah merampungkan babak kualifikasi, ada 4 Runner Up grup yang dipastikan lolos ke putaran final yang salah satunya Vietnam.
Tim berjuluk The Golden Star ini berhasil lolos ke putaran final lewat jalur Runner Up grup pasca menelan kekalahan di laga terakhir grup F dari Timnas Indonesia U-19.
Meski kalah dari Timnas Indonesia U-19, nyatanya tak membuat Vietnam gugur begitu saja. Hal itu lantaran secara poin dan selisih gol, The Golden Star unggul atas lawan-lawannya.
Vietnam berada di posisi teratas dengan 6 poin dan selisih gol plus 7 gol dalam klasmen Runner Up grup alias unggul dari runner up lainnya.
Baca Juga: Kunci Sukses Timnas Indonesia U-19 Bangkit Kalahkan Vietnam Hingga Lolos ke Piala Asia U-20
Karenanya, Vietnam pun dipastikan lolos lantaran poin dan selisih golnya tak bisa dikejar oleh 8 Runner Up grup lainnya
Namun, berbeda halnya dengan apa yang didapatkan Thlailand. Tim Gajah Perang secara mengejutkan terancam gagal lolos ke Piala Asia U-20 2023.
Kini Thailand berada di posisi ke-5 klasemen Runner Up grup terbaik dengan perolehan 6 poin dan selisih gol plus 3 gol.
Torehan ini sama dengan Syria. Namun, Syria berada di atas Thailand di klasemen Runner Up grup karena unggul poin kedisiplinan.
Posisi Thailand ini terbilang tak aman, karena grup H yang diisi Australia, Irak, India, dan Kuwait, baru akan melakoni babak kualifikasi pada Oktober mendatang.
Andai 4 tim tersebut bisa mengungguli poin dan selisih gol Thailand, maka Gajah Perang harus rela gagal ambil bagian di Piala Asia U-20 2023.
Berikut klasemen runner up terbaik Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
- Vietnam (6 poin, +7 gol)
- Kyrgyztan (6 poin, +7 gol)
- China (6 poin, +6 gol)
- Syria (6 poin, +3 gol)
- Thailand (6 poin, +3 gol) (kalah poin kedisiplinan dari Syria)
- Lebanon (6 poin, +2 gol)
- Yaman (4 poin, 0 gol)
- Mongolia (4 poin, -1 gol)
- Bahrain (4 poin, -1 gol)
- Menunggu hasil dari grup H
Berita Terkait
-
Thailand Mode Serius untuk Piala AFF 2024, Sertakan Empat Pemain Abroad
-
Piala AFF 2024: Thailand Tanpa Messi Jay, Timnas Indonesia Melenggang Juara?
-
Media Vietnam Tersinggung dengan Ucapan Asnawi Mangkualam
-
Media Vietnam: Timnas Indonesia Pakai Kekuatan Muda, Tapi...
-
Asnawi Mangkualam: Kini Lebih Mudah Kalahkan Vietnam
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir