SuaraBanten.id - Sudah resiko menjadi publik figur seperti artis memang selalu tersorot kamera, tidak heran bila kehidupan pribadinya dikonsumsi oleh publik. Mulai dari kisah percintaan, pernikahan, keluarga, persahabatan dan lainnya. Bahkan kehidupan religius artis dalam beragama bukan hal tabu untuk diketahui masyarakat umum.
Namun ternyata ada banyak pasangan artis terkenal Indonesia mendalami agamanya dengan bersungguh-sungguh. Sebagian memang menikah dengan pemuka agama ada pula yang dua-duanya sama-sama hijrah. Jika penasaran, yuk tengok ada siapa saja kira-kira pasangan artis yang terkenal religius ini.
1. Dude Harlino dan Alyssa Soebandono
Siapa sih yang tidak kenal artis kondang satu ini, sosoknya sering muncul di sinetron sejak dahulu sampai sekarang. Sebelum menikah dengan Alyssa Soebandono, Dude Harlino memang sudah terlihat religius. Sebaliknya, Alyssa Soebandono mulai berhijrah setelah menikah dengan Dude Harlino, keduanya semakin religius dalam membina biduk rumah tangga.
2. Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar
Pasangan suami istri Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar sama-sama memantapkan diri untuk berhijrah. Tidak hanya dalam penampilan, keduanya juga aktif mengikuti kajian keagamaan sejak tahun 2015. Proses berhijrah diawali oleh sang suami, karena adanya perubahan yang lebih baik akhirnya Shireen ikut berhijrah tanpa ada paksaan.
3. Ricky Harun dan Herfiza Novianti
Selanjutnya, ada pasangan Ricky harun dan sang istri, Herfiza Novianti ikut memantapkan diri untuk berhijrah. Keduanya aktif dalam kajian keagamaan guna memperdalam ilmu agama. Ricky Harun sendiri tumbuh dalam lingkungan Nasrani, namun karena toleransi yang kuat Ricky bebas memilih agama yang diyakininya.
4. Arie Untung dan Fenita Arie
Baca Juga: 9 Potret Terbaru Wanda Hamidah Berhijab, Tidak Mau Dibilang Sudah Hijrah
Arie Untung juga memantapkan diri untuk berhijrah, namun sang istri Fenita awalnya menolak hingga keduanya berseteru selama 1 tahun. Pada akhirnya, setelah mengalami beberapa hal Fenita ikut berhijrah dan mulai berhijab.
5. Indri Giana dan Ustad Riza Muhammad
Pasangan satu ini mengalami cinlok di lokasi syuting Pesantren Rock’N Roll tahun 2013, akhirnya menikah di tahun 2014. Saat itu, umur Indri Giana 19 namun siap menyempurnakan setengah agama bersama Ustad Riza.
Nah itulah sederet pasangan artis yang terkenal religius yang bisa dijadikan role model. Ada artis favoritmu?
Berita Terkait
-
Review Film Pengin Hijrah: Perjalanan Spiritual Para Generasi Muda
-
Pasangan Artis yang Pernah Kena Isu Lavender Marriage, Ketika Pernikahan Dijadikan Kedok
-
Niat Mulia Ammar Zoni sebelum Terjerat Narkoba Lagi: Ingin Tinggalkan Dunia Hiburan dan Hijrah
-
Celine Evangelista Tanpa Hijab di Film Danyang Wingit, Begini Penjelasannya
-
Sama-Sama Mualaf, Beda Cara Celine Evangelista dan Ruben Onsu saat Difitnah
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Lewat BRImo, BRI Perkuat Transformasi Digital dan Gaya Hidup Modern Melalui Konser Bryan Adams
-
Oknum Anggota Polda Banten Jadi Tersangka Usai Tipu Orang Rp300 Juta: Dalih untuk Biaya Masuk Polisi
-
22 Tahun Mengabdi, Raden Berly Rizky Bicara soal 'Jalur Belakang': Bantah Keras Campur Tangan Wagub
-
Dimyati Bantah Keras Nepotisme di Balik Promosi Adiknya sebagai Kepala Bapenda Banten
-
Gebrakan Andra Soni! 23 Pejabat Eselon II Banten Dilantik, Siapa Saja yang Tergeser?