SuaraBanten.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus berkomitmen menyediakan layanan keuangan terbaik, termasuk untuk sektor pertanian yang menjadi salah satu mitra utama. Dalam rangka ikut mengembangkan sektor tersebut, perseroan menjalin mitra dengan PT Syngenta Indonesia untuk menyediakan layanan keuangan dan pembiayaan bagi petani sebagai bagian dari CENTRIGO™ Farming Ecosystem, yang akan diluncurkan pada bulan Oktober 2022.
CENTRIGO™ sendiri merupakan ekosistem end-to-end yang menempatkan petani Indonesia sebagai pusatnya, untuk memenuhi kebutuhan mereka, dan meningkatkan produktivitas serta profitabilitas.
Adapun peresmian ditandai oleh penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Director of Institutional and Wholesale Business BRI, Agus Noorsanto dengan President Director PT Syngenta Indonesia Kazim Hasnain di Jakarta, 13 September 2022. Kerja sama ini melibatkan berbagai layanan perbankan yang disediakan oleh BRI bagi PT Syngenta Indonesia dan semua stakeholder dalam ekosistem bisnisnya.
Agus Noorsanto mengatakan, kolaborasi ini akan membantu meningkatkan taraf hidup petani Indonesia dan memajukan sektor pertanian di Indonesia. “Seluruh pengelolaan transaksi keuangan akan dijalankan secara efisien melalui solusi digital yang tersedia, seperti Cash Management Platform – BRICaMS, Corporate Billing Management – BRICBM, Pasar Rakyat Indonesia – PARI, dan lainnya,” ujarnya.
Sementara itu, Kazim Hasnain menambahkan, Syngenta berkomitmen memajukan pertanian untuk memastikan pangan yang cukup dan berkualitas secara berkelanjutan. Melalui teknologi mutakhir, pengalaman di seluruh dunia, dan kemitraan di seluruh rantai nilai, Syngenta yakin dapat membantu mempercepat pertumbuhan sektor pertanian di Indonesia.
“Kami senang dengan kolaborasi baru ini dan sangat yakin solusi perbankan digital BRI dengan jangkauan layanannya yang luas, akan membuka potensi petani Indonesia serta mendukung pertumbuhan bisnis Syngenta di Indonesia,” katanya.
Selain itu, pada kesempatan yang sama juga ditandatangani Perjanjian Kerja Sama Kredit Mikro dan solusi digital bagi para petani yang tergabung dalam CENTRIGO™ Farming Ecosystem. Penandatanganan dilakukan oleh Director of Micro Business BRI Supari dengan Director PT Syngenta Indonesia Ronnie Keh. Disampaikan pula Letter of Intent kepada Director of Small and Medium Business BRI Amam Sukrianto untuk Kerjasama bisnis di bidang SME.
Tujuan CENTRIGO™ Farming Ecosystem ini pun sejalan dengan misi BRI untuk menjadi The Champion of Financial Inclusion yang merangkul seluruh lapisan masyarakat untuk memajukan perekonomian nasional. Lewat pengalaman BRI dalam menyalurkan kredit dari usaha ultra mikro, mikro, kecil dan menengah hingga segmen korporasi, akan sangat mendukung cita-cita pembangunan ekosistem pertanian Indonesia.
Baca Juga: Cerita Healthy Snack Matoh yang Produknya Ramaikan Festival Tong Tong di Belanda
Berita Terkait
-
Beli Tiket Liga 1 Lewat BRImo, Nonton Klub Kesayangan Makin Murah Tanpa Calo!
-
Modal Usaha Tanpa Agunan? Ajukan KUR BRI Hingga Rp100 Juta!
-
Black Friday Sale! Bath & Body Works Diskon Gede-gedean + Bonus Spesial Nasabah BRI!
-
Tips Setor dan Tarik Tunai Tanpa Kartu Pakai BRImo
-
Dari Asisten Virtual hingga Anti-Fraud, BRI Tingkatkan Inovasi Perbankan dengan Pengembangan AI
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli