Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Jum'at, 02 September 2022 | 09:14 WIB
Rumah Ferdy Sambo (YouTube/Polri TV)

SuaraBanten.id - Hingga saat ini, kasus pembunuhan Yoshua Harahap atau Brigadir J masih terus bergulir. Belum lama ini, polisi menggelar rekonstruksi pembunuhan di rumah Ferdy Sambo yang telah ditetapkan sebagai tersangka.

Kemewahan rumah Ferdy Sambo langsung menjadi perbincangan. Rumah Ferdy Sambo berada di Jalan Saguling III, Komplek Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan. Seperti apa? Simak ulasannya berikut ini.

1. Berlapis

Rumah Ferdy Sambo (YouTube/Polri TV)

Rumah Ferdy Sambo berlapis ornamen kayu dan pagar batu alam berwarna hitam. Dari luar, rumah tiga lantai tersebut tampak sangat mewah dengan rimbunnya pepohonan.

Baca Juga: 4 Daftar Jam Tangan Hamilton Terbaik, Mana Pilihanmu?

Pintu gerbang rumah Ferdy Sambo cukup tinggi dan lebar dengan pintu gerbang baja model minimalis motif persegi. Balkon lantai 2 dan 3 rumah Ferdy Sambo tampak dikelilingi tanaman hias dan pagar kaca.

2. Dalam

Rumah Ferdy Sambo (YouTube/Polri TV)

Di dalam rumah Ferdy Sambo pun tak kalah mewahnya dari penampakan luar. Utamanya keberadaan lift berwarna emas di dalam rumah Ferdy Sambo.

Secara konsep, rumah Ferdy Sambo bergaya American Classic dengan dinding dilapisi panel kayu putih. Di luar rumah Ferdy Sambo, tampak kolam renang membentang.

3. Mewah

Baca Juga: Komnas HAM Minta Polri Tindaklanjuti Dugaan Kekerasan Seksual Brigadir J ke Istri Ferdy Sambo di Magelang

Rumah Ferdy Sambo (YouTube/Polri TV)

Perabotan-perabotan mewah di rumah Ferdy Sambo pun tersorot kamera. Selain itu, koleksi tas-tas mewah diduga milik Putri Candrawathi memenuhi lemari di kanan kiri walk-in closet.

Load More