SuaraBanten.id - Kabar soal perseteruan Pesulap Merah alias Marcel Radhival berseteru dengan para dukun masih menjadi perhatian publik. Dukungan, pembelaan ataupun sindiran terus dilontarkan beberapa pihak, baik ke Pesulap Merah maupun para dukun.
Terbaru video Gus Fuad menuding Pesulap Merah Wahabi viral di media sosial. Melihat tudingan terhadap Pesulap Merah, salah satu tiktoker memberi kritik pedas pada Gus Fuad yang disebutnya membuat malu Islam.
Berdasarkan video viral yang diunggah akun TikTok @ilmulogika, pria dalam video menyebut banyak tokoh yang berstatment namun membuat rusak
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, dulur saya gak mau berbelit-belit langsung to the point aja ya. Intinya begini, banyak tokoh yang menurut saya ini statement yang dikeluarkan oleh beliau ini dapat merusak semuanya ya, merusak tatanan semuanya," kata pria dalam video yang viral di TikTok itu.
Baca Juga: Nongkrong Bareng Sule dan Rudi Salim, Pesulap Merah: Gue Bareng Orang-orang yang Pake Penglaris
Ia juga menyebut umat muslim juga malu melihat tokoh tersebut berkeliaran di media sosial.
"Dan ini akan menunjukan Islam itu agama yang ruwet, saya sebagai orang Islam juga malu melihat tokoh-tokoh seperti ini gentayangan di sosial media. Seperti ini videonya," imbuhnya
Dalam video tersebut diperlihatkan cuplikan video saat Gus Fuad meminta Pesulap Merah untuk memberikan sebuah deklarasi bahwa dia bukan termasuk Islam salafi wahabi.
"Jadi untuk Pesulap Merah coba kalau memang persepsi publik ini bahwa antum bagian dari kelompok hijrah-hijrahan bagian dari salafi wahabi itu," kata Gus Fuad dalam video yang diputar.
"Kalau memang persepsi publik itu keliru, coba antum kasih deklarasi bahwa antum itu Islam Ahlussunnah Wal Jama'ah, tidak berbau hijrah-hijrahan, tidak berbau HTI, tidak berbau salafi wahabi. Kalau ndak berani bikin deklarasi itu ya berarti memang iya," imbuh Gus Fuad.
Merespon tayangan video tersebut, pria dalam video memberikan sindiran pedas kepada Gus Fuad yang dianggapnya kurang tepat dalam menyelesaikan sebuah masalah. Menurutnya Gus Fuad merupakan tokoh agama yang seharusnya bisa lebih bijak dalam menyikapi hal tersebut.
"Dengan tidak mengurangi rasa hormatku, rasa takdimku kepada Gus Fuad. Ngeten (begini), Gus Fuad jenengan (kamu) itu kan seorang tokoh agama. Jadi harusnya seorang tokoh agama itu cara menyelesaikan semua masalah atau menyelesaikan informasi yang di mana sumbernya itu belum jelas, belum tau kebenarannya bukan begitu," ucap pria dalam video.
Pria itu juga menyinggung soal cara mengkaji sesuatu hal bukan hanya menkaji dengan hanya membaca namun juga harus mengkaji rasa.
"Jadi seorang tokoh itu kalau ngaji gak boleh asal membaca, ya jadi seorang tokoh itu masalah ngaji roso itu saya rasa sudah lulus harusnya. Jadi kalau bicara rasa, jika ada orang membawa berita kepada kamu yang di mana berita kebenarannya kita sama-sama gak tau ini anggaplah berita fasik yang datang dari orang fasik," ujarnya.
"Harusnya kita bertabayyun, datang langsung kepadanya bukan malah bikin statement video seperti itu, miris sekali bikin malu orang Islam, " imbuh pria itu dalam video unggahannya.
Tak hanya itu, pria tersebut juga mengatakan bila Gus Fuad yang seorang tokoh agama tidak sepantasnya membuat video tersebut. Menurutnya, Gus Fuad bisa langsung mendatangi Marcel untuk meminta kejelasan tentang kebenarannya.
"Kalau seorang Gus seperti itu gak pantes, karena apa ? Ya itu tadi seorang Gus itu membawa nama umat banyak lo, membawa nama Islam. Jadi kalau dikit-dikit cara menyelesaikan seperti itu, ini akan memperlihatkan kalau Islam agama yang ruwet, agama yang penuh pertikaian," ujarnya.
Unggahan video tersebut, mendapat berbagai dukungan dan komentar positif dari warganet. Banyak warganet yang mengaku tetap setia mendukung Pesulap Merah.
"Gus botak tmnnya gus Arya Gus samsudin kayanya (emot tertawa)," kata akun @Ng****KU.
"mantap mas perwakilan kita bersama.," imbuh @Sr****ah
"mantap keren Mas (emot jempol 3x)," timpal @j****a.
"intinya aku dukung Marsel (emot jempol 3x)," ungkap @ma****dy.
"cerdas abang ini mantap," Su*******63.
Kontributor : Mira puspito
Berita Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
-
Viral Wanita Umrah Bareng Teman Pria hingga Dilamar di Depan Kabah: Netizen Langsung Meradang!
-
Jateng dan Rompi Jadi Perbincangan di X, Segini Harga Rompi Anti Peluru
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli