SuaraBanten.id - Nama Muhammad Salim Jindan Al Habsyi alias Habib belum lama ini jadi sorotan. Ia awalnya muncul ketika Persatuan Dukun Indonesia melaporkan Pesulap Merah, Habib Jindan juga saat itu menantang Marcel untuk adu tembak.
Tak berselang lama, saat hadir di poscast Dokter Richar Lee ia mengaku sebagai Cicit Mbah Priok hingga akhirnya baru-baru ini Habib Jindan muncul ke publik menyatakan permintaan maaf.
Setelah video permintaan maafnya viral, Habib Jindan yang tidak mengakui dirinya sebagai dukun kini malah berseteru dengan Persatuan Dukun Indonesia.
Dalam sebuah video viural yang diunggah akun TikTok @anehanehwaeeee, Firdaus Oiwobo selaku pengacara Persatuan Dukun se-Indonesia memberikan penjelasan tentang perkenalannya pertama kali dengan Jindan Al Habsyi melalui Haji Ridwan.
"Saya gak manggil dia Habib karena saya gak tau dia Habib bukan, saya manggil Jindan aja. Jadi si Jindan ini beberapa kali podcast gak ngaku dia dukun kan gitu, sementara awalnya kan memang waktu saya dipanggil sama Haji Ridwan kerumahnya untuk menjadi kuasa hukum saya dikenalkan dengan si Jindan ini gitu," kata Firdaus dalam video yang viral di TikTok itu.
Firdaus juga menyebut awalnya pelaporan atas Pesulap Merah akan dilakukan atas nama Agus. Namun, Jindan memaksa masuk dalam rombongan (Persatuan Dukun se-Indonesia).
"Jindan ini minta tolong atau pak Haji minta tolong kalau gak salah waktu itu agar dia ikut juga, agar ikut masuk wawancara kan gitu. Padahal kami maunya pelapornya adalah saudara Agus kan gitu, namun Jindan ini semacam seperti memaksa agar masuk ke dalam rombongan ini," ungkap Firdaus.
"Bahkan beberapa kali saya masukkan paranormal lain, dukun lain pak Ridwan protes kan gak mau, jangan kalau bisa Jindan aja kan gitu," imbuhnya.
Firdaus juga mengatakan bila Jindan ini sempat mengaku bila dirinya dukun agar bisa ikut dalam rombongan perdukunan untuk melawan Pesulap Merah.
Baca Juga: Video Viral Guru Habib Jindan Minta Maaf ke Ulama, Kyai dan Habib atas Kelakuan Muridnya
"Saya tanyakan kapasitas Jindan ini siapa, dukun atau bukan ? Katanya iya masuk dalam lingkup organisasi dukun, oke saya bilang. Saya masukkan, karena kan bahasannya dukun kalau bicara masalah ke habaib kan kita lagi gak bahas Habib, kita gak bahas ilmu agama," kata Firdaus.
Berita Terkait
-
Putusan Cerai Dokter Terduga Pelecehan Pasien Bocor, Apa Isinya?
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
SOP Pemeriksaan Kandungan Dokter Wajib Didampingi, Kolegium Obgyn: Itu Standar Minimal
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan