Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Kamis, 11 Agustus 2022 | 10:15 WIB
Transformasi Lucinta Luna (instagram/@lucintaluna_manjalita)

SuaraBanten.id - Penampilan Lucinta dulu dan sekarang benar-benar berbeda. Transformasi Lucinta Luna sebelum terkenal hingga kini bak cewek Korea cukup mengesankan.

Belakangan ini Lucinta Luna menyedot perhatian setelah mengungkap wajah barunya pasca operasi. Artis transgender itu diketahui menjalani sejumlah operasi plastik untuk mempercantik diri.

Demi tampil lebih cantik, Lucinta Luna melakukan operasi untuk menghilangkan jakun, mengecilkan rahang hingga mengubah bentuk bibirnya. Wajah barunya yang belum lama ini diungkap langsung menjadi perbincangan.

Banyak yang memuji Lucinta Luna makin cantik mirip artis Korea. Namun tidak sedikit yang merasa paras bintang film Bridezilla itu jadi makin aneh.

Baca Juga: Akhirnya Selesai Oplas, Lucinta Luna Akui Kini Siap Menikah

Selama kariernya, si Ratu 9 Nyawa ini memang beberapa kali mengubah penampilan, terutama bagian wajah. Nah, berikut transformasi Lucinta Lucinta yang bikin pangling.

1. Model Salon

Transformasi Lucinta Luna (instagram/ELIM Salon)

Inilah penampilan Lucinta Luna saat masih bekerja sebagai model di Salon Elim, tepatnya sebelum melakukan operasi plastik.

Parasnya dulu benar-benar berbeda dari sekarang, mulai dari bentuk wajah, bibir hingga mata, seperti bukan Lucinta Luna.

2. Permak Wajah

Baca Juga: Bikin Kaget! Lucinta Luna Ngaku Mirip Jisoo BLACKPINK

Transformasi Lucinta Luna (instagram/@lucintaluna_manjalita)

Mulai permak wajah, penampilan artis kelahiran 1989 itu pun perlahan berubah, terutama di bagian kulit tampak lebih halus dan cerah dari sebelumnya.

Load More