SuaraBanten.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita ngamuk serta memaki pelayan toko Mako Cake di jalan Ahmad Yani, Serang, Banten Viral di media sosial.
Dalam video viral itu, wanita tersebut ngamuk dan maki karyawan kafe lantaran merasa diperlakukan kurang baik karena saat sedang makan lampu kafe tersebut dimatikan.
Konsumen yang pada saat itu sedang melakukan siaran langsung di Facebook merekam saat dirinya marah-marah kepada para pelayan toko bahkan sampai menuduh karyawan tersebut main mata dengan suaminya.
Video yang diunggah akun Instagram @infoserang memperlihatkan dirinya saat ingin menyantap roti yang dipesannya namun lampu yang ada di area tersebut dimatikan. Sontak wanita dalam video itu memarahi dan memaki seluruh pelayan toko.
Baca Juga: Heboh! Pesulap Merah KW Ikut Pawai Bareng Bapak-Bapak
"Eh gak sopan ya lu, kurang ajar. Bilang securitynya katanya enggak apa-apa 'pak sebentar lagi enggak apa-apa?', 'enggak apa-apa' katanya. Lu kurang ajar, bego semua, mana bos Mako lu? orang lagi makan dimatiin, bego ya," ujar wanita tersebut mengamuk kepada karyawan.
"Gak sopan lu gak pantes lu jadi karyawan, gak laku lu kalo kayak gini. Kemaren di transmart juga gue abis makan di Jco. Lu baru jadi jongos, jadi pelayan aja udah belagu lu. Lu tu pekerja bukan bos, yang lu jongos," katanya memaki karyawan.
Tak berhenti sampai di situ, wanita tersebut juga memaki karyawan wanita yang dianggapnya genit terhadap sang suami dengan dengan kata-kata yang kurang pantas.
"Malah ini dua kegenitan, suami saya juga bilang ni cewek genit, genit lu sama suami gue juga ngeliatin kurang ajar. Bolak-balik lu caper sama suami gue juga, lu bukan kerja di sini doang kali sekaligus jual diri lu," lanjut wanita tersebut.
"Lu genit ama suami gue. Gue bawa di mobil, gua bungkus. Disangka gue enggak ada gimana, lu buta, tuh gue bayar, satpam gue mau bagi duit tau gak ngijinin gue makan, ngerti gak lo, anj**g lu semua," sambungnya.
Baca Juga: Viral! Pelecehan Seksual Terhadap Perempuan Terjadi di Minimarket
Sontak viralnya video itu langsung mendapat banyak komentar hujatan dari netizen untuk wanita yang memaki-maki pelayan tersebut.
"NORAK lo bu,,,pleas dah,g ada yg mau jadi jongos,dia kerja jg buat keluarga,kl kaya jg g bakalan mau jd karyawan,lol," kata akun @ce****te
"Money can't buy attitude...(emot tepuk tangan 3x)," ungkap @ju****na. "Si paling punya uang. (emot tertawa)," kata @ir****dd.
"Lain kali kalo emang mau dateng jangan di jam mau closingan ya bosss!!! Hargai juga karyawannya capek kaya apa tau apalagi grand opening," timpal @ba****rf.
"Lain kli buat para konsumen, liat jam tutup nya, karyawan juga butuh istirahat, emang konsumen bisa beli barangnya tpi jangan beli waktu istirahat karyawanya juga dong. #sipaling punya duit.," imbuh @ki****96.
Berita Terkait
-
Send The Song.xyz Apakah Aman? Jangan FOMO Ikut Tren, Cek Dulu Keamanannya!
-
Viral Video Cabup Indramayu Marahi 'Wong Cilik', Susi Pudjiastuti Ikut Sedih
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Netizen Bandingkan Kasus Tom Lembong dan Fufufafa, Beda Perlakuan?
-
Viral Pengantin Akad Nikah Pakai Green Screen: Ngakak! Ijab Kabul di Bulan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk
-
Dukung Pelaku Industri Kopi Lokal, Bank Mandiri Kembali Gelar Jakarta Coffee Week 2024