SuaraBanten.id - Kehadiran Pesulap Merah sukses bikin geger dengan konten-kontennya yang membongkar trik dukun palsu. Segala hal tentang Pesulap Merah yang bernama asli Marcel Radhival pun terus dicari tahu belakangan ini, termasuk penampakan rumahnya.
Belum lama ini, atlet Pencak Silat Denny Aprisani rupanya pernah membagikan momen berkunjung ke rumah Pesulap Merah pada Agustus 2021. Diceritakan Denny Aprisani, rumah Pesulap Merah yang berada di Bandung, Jawa Barat berjarak 35 menit dari rumahnya. Istri Pesulap Merah rupanya berasal dari Bandung.
Rumah Pesulap Merah di Bandung ternyata amat sederhana. Penasaran seperti apa? Simak potret rumah Pesulap Merah berikut ini.
1. Desa
Jalan menuju rumah Pesulap Merah menyuguhkan pemandangan desa yang alami dan indah. Menurut cerita Denny Aprisani, banyak warga di dekat rumah Pesulap Merah masih menggunakan kuda untuk transportasi.
2. Uang
Denny Aprisani langsung tertarik pada segepok uang di studio Pesulap Merah yang alasnya juga serba merah. Uang itu ternyata merupakan salah satu trik sulap Pesulap Merah.
3. Studio
Pesulap Merah langsung memperlihatkan studio sulapnya yang tak begitu luas saat Denny Aprisani tiba. Menurut Pesulap Merah, semua orang yang masuk studionya akan auto "sakti".
Baca Juga: Pesulap Merah Bongkar Trik Pawang Hujan, Mbak Rara Ingatkan Soal Karma
Sebuah rak hitam juga ditunjukkan Pesulap Merah di studionya. Rak hitam tersebut menyimpan sejumlah "benda pusaka" yang tak lain adalah alat-alat sulap Pesulap Merah.
Meski studionya lumayan kecil, perlengkapan sulap milik Pesulap Merah mendapatkan tempat yang layak. Penataan alat-alat sulap milik Pesulap Merah di rak hitam tersebut juga cukup rapi.
Jendela rumah Pesulap Merah juga terbilang kecil, tetapi cahaya matahari yang masuk cukup untuk menerangi ruangan studio di siang hari. Benda-benda "seram" tampak tergeletak di studio Pesulap Merah yang berdinding abu-abu.
4. Elektronik
Di ruang keluarga rumah Pesulap Merah, ada barang-barang elektronik pada umumnya seperti televisi dan kipas angin. Dinding rumah Pesulap Merah dicat sebagian putih dan sebagian warna krem.
Terdapat dua kamar yang terlihat dari ruang keluarga rumah Pesulap Merah. Bukan hanya namanya, barang-barang Pesulap Merah ternyata juga didominasi warna merah ya!
Berita Terkait
-
Berapa Gaji Pesulap Merah? Tantang Alumni Lirboyo Buktikan Santet, Siap Kasih Rumah Cash
-
Biodata dan Agama Pesulap Merah: Sentil Alumni Santri Lirboyo yang Ancam Santet Trans7
-
Pesulap Merah Tantang Alumni Lirboyo Buktikan Santet Nyata, Janjikan Rumah Cash dan Uang Rp 25 Juta
-
Viral Warga Palembang Tertipu Dukun Uang Gaib hingga Rp110 Juta
-
Terungkap Jamet Si Dukun Palsu Tega Bunuh Anak dan Ibu di Tambora Gegara Gagal Gandakan Uang
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 124 Kurikulum Merdeka
-
Syarat Masuk Sampah Tangsel ke Cilowong: Warga Minta CSR Rp1 Miliar dan Ambulans
-
BRI Perkuat Ekonomi Nasional Lewat Program Klasterku Hidupku, Dorong UMKM Tumbuh Berkelanjutan
-
Teken MoU dengan Pemkot Cilegon, Krakatau Steel Bahas Akses Pelabuhan Hingga KEK
-
Soroti Kepala Daerah Ditangkap KPK, Pengamat: Korupsi Politik Bukan Sekadar Serakah tapi Kalkulasi