SuaraBanten.id - Timnas Indonesia U-16 sukses membungkam Vietnam dengan skor 2-1 pada laga pamungkas Grup A Piala AFF U-16 2022, Sabtu (6/8/2022) malam WIB. Pertandingan Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Dua gol Timnas Indonesi U-16 ke gawang Vietnam dicetak oleh Arkhan Kaka Putra dan Nabil Asyura. Kemenangan Timnas Indonesia U-16 membuat skuad garuda menambah 3 poin dan dinyatakan lolos ke semifinal sebagai pemuncak klasmen Grup A dari tiga pertandingan.
Sedangkan Vietnam finis di posisi runner-up, masih menunggu hasil grup lain untuk perebutan satu slot runner-up terbaik untuk ke semifinal Piala AFF U-16 2022.
Jalannya pertandingan
Baca Juga: Dikalahkan Timnas U-16 Indonesia, Pelatih Vietnam Salahkan Wasit
Laga Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam berlangsung sengit sejak bola digulirkan. Skuad Garuda Muda tampil penuh percaya diri melancarkan tekanan sejak awal laga.
Aanak asuh Bima Sakti mengandalkan operan-operan pendek untuk membongkar pertahanan Vietnam.
Di sisi lain, Vietnam masih mencoba mencari celah di barisan pertahanan Garuda Asia. Sulit sekali bagi Vietnam masuk ke area penalti Timnas Indonesia U-16 di babak pertama.
Meski para pemain Timnas Indoneia U-16 menggempur lawan bertubi-tubi, mereka nampak kesulitan mencetak gol. Tak hanya pertahanan Vietnam dijaga cukup ketat, penjaga gawang Phan Dinh Hai juga tampil impresif.
Berbagai cara telah dicoba, mulai bermain bola pendek, panjang, hingga tendangan jarak jauh, namun tak satupun yang berhasil dikonversi menjadi gol.
Baca Juga: Indonesia Tidak Jadi Keluar dari AFF, Ketum PSSI Siapkan Cara Membalas Vietnam dan Thailand
Namun, melalui serangan balik cepat dari sisi kiri lapangan, Vietnam justru mendapat peluang terbaik di babak pertama. Wasit menunjuk titik penalti di menit 41 setelah pemain Vietnam dijatuhkan di kotak terlarang.
Nguyen Cong Phuong yang maju sebagai algojo dengan tenang berhasil menundukkan Andrika Fathir sekaligus menutup babak pertama dengan skor 0-1.
Pada babak kedua, Garuda Asia melancarkan tekanan bertubi-tubi. Upaya anak-anak asuh Bima Sakti pun terbayar dalam waktu singkat.
Timnas Indonesia U-16 berhasil menyeimbangkan kedudukan pada menit ke-51. Berawal dari umpan silang, Arkhan Kaka Putra yang tidak terkawal dengan leluasa menanduk bola ke dalam gawang Vietnam.
Tak butuh waktu lama, Indonesia bahkan membalik keadaan melalui gol yang yang dicetak Nabil Asyura. Skor berabalik menjadi 2-1 atas keunggulan Indonesia.
Seolah tak puas dengan keunggulan satu gol, para pengawa Garuda Asia tak mengendurkan serangan.
Sedangkan Vietnam terus berupaya menyeimbangkan skor. Pada menit ke 80, Vietnam menjebol gawang Indonesia.
Meski demikian gol itu dianggap tidak sah oleh wasit karena ketika Andrika menangkap bola, pemain Vietnam menabrak dari belakang dan menyebabkan pemain dan bola masuk ke dalam gawang.
pada menit-menit akhir menjelang akhir pertandingan, Vietnam semakin intens menyerang. Namun hingga peluit panjang tanda berakhirnya laga dibunyikan, skor 2-1 untuk kemenangan Indonesia tetap bertahan.
Susunan pemain
Timnas Indonesia U-16 (4-3-3): Andrika Fathir; Rizdjar Subagja, Muhammad Iqbal Gwijangg, Habil Abdilla, Sulthan Zaky Pramana; Mokhammad Hanif Ramadhan, Muhammad Kafiatur Rizky, Narenra Tegas Islami; Muhammad Riski Afrisak, Arkhan Kaka, Muhammad Nabil Asyura.
Pelatih: Bima Sakti.
Vietnam (4-3-3): Phan Dinh Hai; Khuc Trung Hieu, Nguyen Cong Phuong, Nguyen Trong Tuan, Nguyen Huu Trong; Huynh Van Danh, Bui Hoang Son, Le Dinh Long Vu; Phan Thanh Duc Thien, Nguyen Luong Tuan Khai, Le Van Thuan.
Berita Terkait
-
Media Vietnam Sibuk Urusi Timnas Indonesia, Sampai Prediksi Ini Usai Lawan Arab Saudi
-
Review Film Betting with Ghost, Ketika Penjudi Berurusan dengan Hantu
-
Media Vietnam Soroti Desakan STY Out, Penentuan di Laga Lawan Arab Saudi?
-
Media Internasional Ledek Timnas Indonesia Usai Dibantai Jepang: Punya Peluang Tapi Masih Kalah dari...
-
Presiden Vietnam Kejar Prabowo, Setelah Dekat Lengannya Ditarik dan Bilang Ini
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025