SuaraBanten.id - Pedangdut Via Vallen menggelar pengajian jelang menikah dengan Chevra Yolandi. Pengajian Via Vallen diselenggarakan di kediamannya yang terletak di Sidoarjo, Jawa Timur pada Rabu (14/7/2022).
Sesi rangkaian acara pernikahan Via Vallen memang sudah dimulai Rabu. Semuanya akan ditayangkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar.
Pada pengajian hari ini, sebuah tenda digelar di halaman rumah Via Vallen. Bernuansa putih dan Ungu, dekorasi tampak dipenuhi bunga-bunga dan sentuhan warna hijau di beberap sisi. Rumah Via Vallen pun di sulap bak hutan ajaib sesuai tema pernikahannya, Enchanted Forest.
Pengajian jelang pernikahan tersebut dihadiri keluarga inti Via Vallen. Terdiri dari Ayah, Ibu, dan keempat adiknya termasuk Via Vallen.
Tamu undangan yang hadir merupakan ibu-ibu dari rekan pengajian ibunda Via Vallen. Juga tetangga sekitar rumahnya, total 150 orang hadir di acara tersebut.
"Ini kabarnya ada 150 orang ibu-ibu pengajian. Ini di panggung ada Via Vallen didampingi orang tua dan adik-adiknya," ujar Ramzi selaku pembawa acara, dikutip dari tayangan Indosiar, Rabu (13/7/2022).
Terpantau, goodiebag untuk tamu juga sudah disiapkan. Berisi sajadah, tasbih, foto kedua pengantin dan buku pengajian.
Sebelum acara pengajian dimulai, Happy Asmara selaku sahabat Via Vallen pun datang memenuhi undangan. Ia kemudian menyumbang sebuah lagu dan mendoakan kesuksesan acara pernikahan Via Vallen.
"Aku diundang dong sama Kak Via, kadoku ketulusan doa, doa yang baik, semoga acaranya lancar, nular (menyusul menikah) aamiin," ujar Happy Asmara.
Baca Juga: Sambil Grogi, Via Vallen Mohon Doa Rumah Tangganya Bahagia di Pengajian Pernikahannya
Sebagai informasi, rangkaian acara pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi akan digelar 5 hari berturut-turut di Indosiar. Mulai dari 13-17 Juli 2022 dengan akad nikah yang bakal digelar 15 Juli mulai pukul 07.00 WIB.
Tag
Berita Terkait
-
Menangis di Hadapan Gus Iqdam, Pemuda Ini Tanggung Utang Orang Tua Rp 350 Juta Sejak Usia 19 Tahun
-
Via Vallen Umumkan Hamil Anak ke-2, Pamer Baby Bump di Tengah Salju
-
Via Vallen Bagikan Kenangan Masa Lalu, Momen bersama Sang Ayah Bikin Haru!
-
Via Vallen Kenang Masa Sulit, Pernah Makan Nasi Pakai Garam dan Air Panas
-
Ada Tujuan Tersembunyi di Balik Penunjukan Dinar Candy Sebagai Ketua Pengajian Umi Pipik
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 112 Kurikulum Merdeka
-
Harga Gula Aren Lebak Mulai Meroket Jelang Ramadan 2026, Omzet Pedagang Tembus Rp30 Juta Sehari
-
WEF Davos 2026, Dirut BRI Tegaskan UMKM Pilar Keuangan Berkelanjutan Global
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 124 Kurikulum Merdeka
-
Syarat Masuk Sampah Tangsel ke Cilowong: Warga Minta CSR Rp1 Miliar dan Ambulans