SuaraBanten.id - Musisi Charly Van Houten baru-baru ini berbagi kabar tak menyenangkan melalui akun Instagram miliknya. Charly Van Houten kecelakaan di Tol Cipularang sepulang dari Bandung, Jawa Barat pada 9 Juli 2022.
Dalam unggahannya, Charly Van Houten mengunggah video kendaraan minibus putih yang ringsek di bagian depan.
"Alhamdulillah, terima kasih ya Allah Yang Maha Agung, engkau telah lindungi dan masih berikan kami keselamatan. Kejadian di tol semalam telah tambahkan keyakinanku bahwa Allah memang Maha Segalanya," tulis Charly pada keterangan video unggahannya, dikutip Minggu (10/7/2022).
Charly Van Houten membenarkan insiden kecelakaan itu terjadi di tol Cipularang, Jawa Barat.
Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Charly Van Houten di Tol Cipularang
"Kejadian jam 12 malam di tol Cipularang. Kami habis pulang dari konser di Bangka Belitung," papar Charly.
"Kami landing dari Bangka jam 2 siang, terus ke rumahnya Melanie Subono, karena ada syuting konten. Habis itu jam 7 malam aku berangkat ke Bandung," lanjutnya.
Ia juga menyampaikan kronologi kecelakaan yang membuat bagian depan mobilnya hancur.
"Tiba-tiba pas kami mau nyalip, mendadak mobil truk ke kanan tanpa ngasih kode. Jadi akhirnya langsung nabrak, nggak ke rem," jelas lelaki 42 tahun.
Untungnya, insiden kecelakaan yang dialami Charly Van Houten tidak menyebabkan jatuhnya korban jiwa. Hanya ada satu penumpang dari rombongan Charly yang mengalami luka ringan.
Baca Juga: Mobil Ringsek Parah, Begini Kondisi Charly Van Houten Pascatabrakan di Tol Cipularang
Charly Van Houten yang mengabarkan kondisi dirinya usai kecelakaan langsung disambut para artis lain. Mereka bersyukur karena Charly lolos dari maut.
"Alhamdulillah kak, Allah masih sayang," ucap artis asal Malaysia, Wanns Ahmad di kolom komentar.
"Ya Allah, bersyukur semua selamat," kata Iis Dahlia.
Berita Terkait
-
Angka Kecelakaan Kendaraan Roda Dua Alami Peningkatan, Capai 6.456 Setiap Hari
-
Buktikan Ucapannya, Firdaus Oiwobo Unggah Keakraban dengan Charly Van Houten
-
Nekat Sebrang Tol Japek, Nyawa Pria Melayang Ditabrak Bus
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Cianjur, Bus Serempet Motor Hingga Lansia Tewas
-
Seorang Lansia Tewas Usai Tertabrak Truk saat Nyebrang di Jalan Ring Road Cengkareng
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
-
Wali Kota Cilegon Bakal Panggil Manajemen PT PDSU, Klarifikasi Kemungkinan PHK Karyawan
-
Terancam PHK Gegera Efisiensi, Puluhan Karyawan PT PDSU Ngadu ke Wali Kota Cilegon
-
Modus Manipulasi Takaran Minyakita di Tangerang, Jual Minyak Pakai Merek Lain
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB