SuaraBanten.id - Pertandingan Timnas Indonesia kontra Filipina pada laga keempat Grup A Piala AFF U-19 berlangsung, Jumat (8/7/2022) malam sekira pukul 20.00 WIB. Laga yang berlangsung di Stadion Candrabhaga, Bekasi itu bakal menjadi laga penentuan bagi Skuad Garuda Nusantara.
Pertandingan Timnas Indonesia U-19 Vs Filipina bisa disaksikan secara streaming melalui Link Live Streaming Timnas Indonesia U-19 Vs Filipina.
Laga malam ini penting untuk kedua tim demi bisa lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Saat ini Timnas Indonesia U-19 dan Filipina berada di papan tengah klasemen Grup A.
Peringkat Tim asuhan Shin Tae-yong merosote ke urutan empat klasemen Grup A dengan lima angka. Hanya kemenangan yang bakal menjaga peluang Skuad Garuda Nusantara lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.
Saat ini, jarak poin Timnas Indonesia U-19 dengan tim di atasnya relatif tipis. Timnas Indonesia U-19 hanya terpaut dua angka dari Vietnam dan Thailand yang menempati posisi satu dan dua klasemen.
Di sisi lain, Timnas Myanmar U-19 berada di peringkat ketiga, Timnas Indonesia U-19 hanya tertinggal satu angka. Karenanya, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan meminta Timnas Indonesia U-19 memenangkan dua laga sisa kontra Filipina dan Myanmar.
"Tentu saya berharap melawan Filipina dan Myanmar harus menang. Tidak boleh seri apalagi kalah. Karena Vietnam, Thailand, Myanmar, dan Indonesia masih mempunyai peluang yang sama," kata Mochamad Iriawan.
Target untuk memperoleh kemenangan dipastikan tidak akan mudah untuk Timnas Indonesia U-19. Karena itu, Shin Tae-yong harus mencari pengganti Marselino Ferdinan yang dibekap cedera dan bakal absen kontra Filipina.
Pertandingan Timnas Timnas Indonesia U-19 Vs Filipina bisa disaksikan melalui siaran langsung stasiun televisi Indosiar atau secara streaming melalui Link live streaming Timnas Indonesia U-19 Vs Filipina.
Berita Terkait
-
Berhasil saat Lawan Thailand, Gerald Vanenburg Kembali Gunakan Taktik STY untuk Lawan Vietnam?
-
2 Pria Datang ke Apartemen Shin Tae-yong: Kami Geng Pencuri dari Indonesia
-
Irak Tiru Strategi Shin Tae-yong untuk Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Sikat Filipina U-23, Vietnam U-23 Lawan Timnas Indonesia di Final Piala AFF U-23 2025?
-
Babak I Semifinal Piala AFF U-23 2025: Vietnam U-23 dan Filipina U-23 Sama Kuat 1-1
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
Terkini
-
Tangsel Bakal Buang Sampah ke TPA Bangkonol Pandeglang
-
Puluhan Guru di Pandeglang Pilih Gugat Cerai Usai Jadi ASN
-
Bus Karyawan PT Nippon Shokubai Tabrak Motor di Cilegon, 3 Orang Jadi Korban
-
Kasus Pelecehan di Mapolresta Serang Kota Mandek 5 Bulan, Kasrim Klaim 'Setiap Laporan Ditangani'
-
Kesal Bocah Masuk Mobil, Pemuda di Tangerang Tega Sundut Rokok ke Anak 9 Tahun