SuaraBanten.id - Laga FIFA Matcday antara Timnas Indonesia melawan Bangladesh, Rabu (1/6/2022) mendatang ternyata sudah bisa disaksikan secara langsung.
Baru-baru ini PSSI resmi merilis harga dan cara beli tiket Timnas Indonesia vs Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat.
Harga Tiket Timnas Indonesia vs Bangladesh
Menurut informasi tiket yang disediakan untuk pertandingan tersebut yakni sebanyak 9.000 lembar dari 30.000 kapasitas Stadion Si Jalak Harupat. Untuk harga tiketnya, dimualai dari harga termurah Rp80 ribu hingga termahal Rp150 ribu.
Tiket pertandingan tersebut terdapat lima katagori yang bisa dibeli pecinta sepakbola. Sebanyak 500 tiket VIP barat, Barat Sayap Kiri dan Kanan masing-masing 1.750 tiket, serta Timur Sayap kiri dan kanan 2.500 tiket.
Sementara, untuk tribune utara dan selatan tidak dijual alias bakal dikosongkan. Untuk penonton yang hadir dan sudah memiliki tiket akan melewati dua pemeriksaan agar bisa menonton.
Pertama, mereka akan dicek melalui aplikasi PeduliLindungi apakah sudah vaksin booster atau tidak. Adapun pemeriksaan ketat lainnya juga bakal diterapkan seperti pemeriksaan identitas hingga tiket.
"Harga tiket sudah termasuk pajak hiburan, administrasi, service fee, dan biaya lainnya," tulis informasi yang dibagikan Budiman Dalimunthe selaku Ketua Divisi Pembinaan Suporter PSSI dalam keterangannya.
Lebih lanjut, tiket Timnas Indonesia kontra Bangladesh sudah bisa dibeli sejak Minggu (29/5/2022) melalui platform perpesanan tiket online, Tiket.com.
Baca Juga: PSSI Pastikan Liga 1 2022-23 Gunakan Format Kandang Tandang, Liga 2 Dua Wilayah
Harga tiket
Barat Utama: Rp150 Ribu
Barat 1 dan Barat 2: Rp100 Ribu
Tribune Timur 1 dan 2: Rp80 Ribu
Syarat dan ketentuan penonton
1. Tiket yang sudah dibeli tidak dapat dipindahtangan
2. Wajib minimal vaksin booster
3. Wajib hadir dua jam sebelum kick-off
4. Wajib membawa KTP/SIM asli dan tidak boleh fotocopy atau via HP
5. Wajib memakai masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan, menjaga jarak, dan membatasi mobilitas
Berita Terkait
-
Rizky Ridho Setia ke Persija Hingga 2028, Sang Istri Ternyata Bisikkan Hal Ini
-
Pemain Keturunan Swedia Dukung Gol Spektakuler Rizky Ridho Raih Puskas Award
-
Jesus Casas Si Tukang Otak Atik Formasi, Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Terseret ke FIFA Usai Kartu Merah Cristiano Ronaldo
-
Tunjuk Ivar Jenner Jadi Kapten, Indra Sjafri Pertimbangkan Banyak Hal?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Jaksa Gadungan Beraksi Lagi! Mantan Pegawai Dipecat Kejaksaan Curi Rp310 Juta dan Bawa Revolver
-
Jadi Magnet Baru: Begini Penampakan Masjid Al Ikhlas, Arsitektur Lingkaran dan Kubah Raksasa
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Ribuan Program Pemberdayaan dan Torehkan Kinerja Keuangan Positif
-
AgenBRILink Jangkau 80% Desa Indonesia, Perkuat Inklusi Keuangan dan Ekonomi Kerakyatan
-
Lewat CSR, ASG Perkuat Infrastruktur Kesehatan Kota Serang dengan Enam Ambulans