Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Selasa, 24 Mei 2022 | 11:12 WIB
Nania Yusuf [Rena Pangesti/Suara.com]
Jonas Rivanno dan Asmirandah (YouTube.com)

Kisah perpindahan agama Jonas Rivanno sempat mengundang kontroversi dan dianggap mempermainkan agama. Hal ini lantaran saat menikahi Asmirandah pada 2013 silam, ia sudah menjadi seorang mualaf.

Tapi tak lama kemudian, ia kembali menjadi Nasrani dan membatalkan pernikahannya. Keduanya kemudian menikah lagi setelah Asmirandah mengikuti agama Jonas dan menjadi pemeluk agama Kristen.

4. Steve Emmanuel

Steve Emmanuel [Suara.com/Sumarni]

Steve Emmanuel terkenal berkat aktingnya dalam sinetron lawas Siapa Takut Jatuh Cinta yang merupakan remake drama Taiwan Meteor Garden. Steve memutuskan meninggalkan agama Kristen dan menjadi seorang mualaf. Ia bahkan mengganti namanya menjadi Yusuf Iman. Akhirnya ia kembali pada agama lamanya saat ia terjerat kasus narkoba.

Baca Juga: 6 Artis Pindah Agama Lebih dari Sekali, Nania Yusuf Kembali ke Islam Dibimbing Gus Miftah

5. Nania Yusuf

Nania Yusuf [Rena Pangesti/Suara.com]

Nania Yusuf atau lebih dikenal dengan Nania Idol terlahir sebagai seorang muslim. Namun, ia memutuskan memeluk agama Kristen setelah melihat Alkitab milik salah satu temannya. Nania kembali menjadi mualaf setelah 12 tahun menjadi penganut Kristen.

Ia dibimbing Gus Miftah saat mengucapkan kalimat syahadat. Alasannya karena ia cemas tidak ada yang mendoakan orang tuanya saat meninggal nanti karena beda agama.

Itulah sederet artis pindah agama lebih dari sekali dengan bermacam alasannya. Mulai dari pernikahan hingga hidayah Tuhan. Urusan agama memang masalah personal yang pastinya tidak bisa dipaksakan, apalagi hukum juga sudah jelas mengatur kebebasan beragama. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: Interview: Kisah Nania Yusuf Kembali Masuk Islam Usai 13 Tahun jadi Kristiani

Load More