SuaraBanten.id - Usai Asnawi Mangkualam dipastikan tak bisa ikut memperkuat Timnas Indonesia U-23 dalam laga Semifinal SEA Games 2021 melawan Thailand.
Berikut alternatif formasi yang bisa dipakai Timnas Indonesia U-23 di Semifinal SEA Games 2021.
Belakangan Timnas Indonesia diterpa kabar buruk jelang laga semifinal SEA Games 2021 kontra Thailand, Kamis (19/5/2022) mendatang. Kabar buruk tersebut berkaitan ketersediaan pemain lantaran Asnawi bakal absen pada laga kontra Thailand.
Pemain Ansan Greeners itu harus absen akibat akumulasi kartu kuning, setelah dirinya menerima dua kartu kuning di fase grup.
Baca Juga: Jumpa Jordi Amat dan Sandy Walsh, Pemain Keturunan Ini Tebar Kode Segera Bela Timnas Indonesia
Pertahanan sisi kanan Timnas Indonesia U-23 diprediksi akan keropos lantaran tak diperkuat Asnawi. Terlebih, pemain penggantinya, Ilham Rio Fahmi yang dianggap kurang mumpuni dalam bertahan.
Dengan absennya Asnawi, Shin Tae-yong diharapkan bisa memainkan formasi tiga bek sebagai alternatif di laga kontra Thailand.
Diketahui, formasi tiga bek bukanlah formasi yang asing bagi Shin Tae-yong dan sebagian besar skuat Timnas Indonesia U-23. Pasalnya, formasi ini pernah dipakai oleh juru taktik asal Korea Selatan itu di ajang Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia U-23 mencoba formasi tersebut saat berhadapan dengan Vietnam di babak grup Piala AFF 2020 lalu.
Formasi tersebut pun akhirnya berbuah baik, Timnas Indonesia saat itu mampu bermain imbang dengan Vietnam yang diperkuat oleh para pemain terbaiknya.
Baca Juga: Imbangi Thailand, Timnas Futsal Indonesia Masih Punya Peluang Emas SEA Games
Formasi tiga bek ini juga diyakini akan memberikan keuntungan bagi Rio Fahmi yang diyakini akan diplot sebagai starter untuk mengisi kekosongan Asnawi.
Rio Fahmi merupakan pemain yang bertipe Attacking Minded, sehingga peran Wing Back ini akan memberikan keleluasaan kepadanya untuk bermain lebih menyerang.
Jika nantinya Shin Tae-yong akan menggunakan formasi tiga bek dalam skema 3-4-3, maka berikut gambaran Starting Line Up Timnas Indonesia U-23 di laga kontra Thailand.
Timnas Indonesia U-23 (3-4-3)
Ernando Ari; Rizky Ridho, Fachrudin Aryanto, Alfeandra Dewangga; Rio Fahmi, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Firza Andhika; Witan Sulaeman, Irfan Jauhari, Egy Maulana Vikri.
Berita Terkait
-
RESMI! Andre Rosiade Mau Polisikan Akun Tuduh Pratama Arhan Pemain Titipan Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Rp 11,4 Miliar dan Rp 2,8 Miliar Siap-siap Jadi Korban Mauro Zijlstra
-
Andre Rosiade Kesal Liat Kelakuan Patrick Kluivert: Kayak Pelatih Tarkam
-
Sikap PSSI ke Patrick Kluivert Bikin Curiga Media Korsel: Berbeda dengan Shin Tae-yong
-
Mengulas Garis Keturunan Azadin Ayoub, Blasteran Nordik-Afrika Dipanggil Timnas Indonesia
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
Terkini
-
Wanita Penjaga BRI Link di Serang Tewas Dipalu di Kepala, Pelaku Gondol Uang Rp10 Juta
-
Saldo DANA Gratis Minggu 6 Juli 2025, Cek 3 Link DANA Kaget dan Tips Anti Kehabisan
-
Ayah Perkosa Anak Kandung di Serang, Korban Digagahi Sejak SD Hingga SMA
-
Xpander Picu Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang-Merak, Dua Orang Luka-luka
-
Kasus Dugaan Korupsi Jamkrida Diselidiki Polda Banten