SuaraBanten.id - Jess No Limit dan Sisca Kohl go public hubungan asmara mereka. Bahkan kakak dari Jessica Jane ini membuat konten khusus yang menunjukkan cintanya pada sang seleb TikTok, Sisca Kohl.
Jess No Limit merupakan salah seorang YouTuber gaming sukses yang punya 24,5 juta subscribers. Mantan pemain di Pro Scene Mobile Legend ini memeroleh penghasilan fantastis dari kanal YouTube-nya.
Sebelum menjadi konten kreator, penghasilan Jess No Limit adalah dari bermain game sebagai pro player. Ia juga merupakan duta Piala Presiden Esports yang membuktikan keandalannya dalam bermain game online secara profesional.
Sejak memutuskan keluar dari Pro Scene Mobile Legend ia memilih membuat akun YouTube dan jadi konten kreator. Kini YouTube-lah sumber kekayaan utama Jess No Limit yang membuatnya mendapat penghasilan fantastis.
Penghasilannya yang luar biasa itu membuat netizen iri, apalagi sekarang ia berpacaran dengan Sisca Kohl yang juga dikenal tajir dan kerap pamer kekayaan di TikTok. Sejak keduanya akui tengah pacaran, netizen menyebut mereka sebagai pasangan money no limit karena keduanya sama-sama kaya.
Kepoin yuk, sumber kekayaan Jess No Limit yang kini pacaran dengan Sisca Kohl yang sudah dihimpun dari berbagai sumber berikut ini.
1. Pro Player
Sebelum sukses sebagai YouTuber, Jess No Limit adalah pro player yang berprestasi. Ia pernah menjadi juara dua dunia musim keempat dalam pertandingan Mobile Legend. Dua musim berikutnya ia berhasil meraih juara pertama. Kemenangannya dari berbagai pertandingan esport ini menjadi sumber penghasilannya di awal kariernya.
2. YouTube
Pemilik nama asli Tobias Justin ini membuka akun YouTube pada 2017 silam. Awalnya akun miliknya hanya memposting konten gaming hingga membuatnya punya jutaan subscribers. Kini ia juga membuat konten challenge hingga kolaborasi.
Dilansir dari Nox Influencer, penghasilan Jess No Limit diperkirakan mencapai Rp326,68 juta hingga Rp1,14 miliar per bulan. Selain karena subscriber-nya yang mencapai 24,5 juta ia juga sudah memposting kanalnya sebanyak 1.8 ribu video dengan total penayangan hingga hingga lebih dari 2,9 miliar kali ditonton.
3. Duta Piala Presiden Esports
Pada tahun 2019, Jess No Limit ditunjuk oleh pemerintah Indonesia sebagai Duta Piala Presiden Esports. Hal ini pastinya mendatangkan keuntungan juga secara finansial bagi Jess No Limit. Ia juga semakin dikenal di dunia game karena segudang prestasinya serta penunjukannya sebagai duta.
4. Gabung Tim Profesional
Jess No Limit juga pernah bergabung dengan tim profesional EVOS namun memutuskan keluar pada 2019. Saat masih berada di EVOS ia mengantongi sekitar Rp 6 juta per bulan. Penghasilannya ini belum termasuk berbagai bonus yang didapatkan jika berhasil meraih kemenangan dalam pertandingan. Pastinya dengan rekornya sebagai juara dunia, ada banyak pertandingan yang berhasil dimenangkan dan membuatnya mendapat banyak bonus. Ia juga pernah jadi bagian dari Pro Scene Mobile Legend.
Berita Terkait
-
Jessica Jane dan Suami Bikin Konten Miskin-miskinan, Diadu dengan Jess No Limit dan Siska Kohl
-
Biodata dan Perjalanan Karier Windah Basudara: Dari Masa Sulit hingga Jadi Bintang Gaming Indonesia
-
Belum Genap 2 Tahun, Biaya Sekolah Anak Sisca Kohl dan Jess No Limit Sudah Setara Rumah!
-
Jumlah Babysitter Anak Sisca Kohl Jadi Sorotan: Skill dan Gaji Diduga Tak Main-Main
-
Berapa Gajinya? Heboh Anak Jess No Limit Diduga Diasuh 2 Suster Premium Sekaligus
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Bakar Sampah Sembarangan di Tangsel Bisa Masuk Penjara? Ini Penjelasannya
-
GMNI Tangerang Tolak Keras Wacana Pilkada Dipilih DPRD: Rakyat Bukan Penonton
-
Jadwal KRL Rangkasbitung-Tanah Abang Kamis 8 Januari 2026
-
Jerat Kripto dan Utang Kalangan Pekerja di Balik Kasus Sadis Pembunuhan Anak Politisi PKS
-
Punya Nasab Kuat dan Peduli Umat, KH Asep Saefudin Chalim Didorong Jadi Rais 'Aam PBNU