SuaraBanten.id - Deddy Corbuzier mengundang pasangan gay Ragil Mahardika dan Frederik Vollert di kanal Youtube-nya belakangan menjadi perhatian publik. Terbaru, Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Johnny G Plate bahkan ikut buka suara terkait hal tersebut.
Johnny G Plate dalam pernyataannya meminta konten kreator yang salah satunya Deddy Corbuzier agar membuat konten yang sesuai dengan kebudayaan Indonesia.
“Kalau konten-konten, tolong sekali lagi ruang digital kita ini, kita sudah bangun infrastrukturnya, talenta digitalnya, buat aturannya untuk memanfaatkan ruang digital kita yang bersih, baik, dan bermanfaat,” kata Johnny dikutip dari Terkini.id (Jaringan Suara.com), Selasa (10/5/2022) kemarin.
“Jangan sampai, saya ingatkan, karena keteledoran kita lupa memperhatikan aturan perundang-undangan, apalagi yang berkaitan nilai kultural dan religius kita,” ujarnya.
Johnny juga mengharapkan para konten kreator mengutamakan nilai-nilai kultural serta religius sesuai dengan Indonesia.
“Sekali lagi minta tolong agar konten kreator itu kreatif, bagus, tetapi juga menjaga nilai kultural dan religius kita,” ucap dia.
Saat ini, Deddy Corbuzier pun sudah menghapus konten podcast yang menampilkan pasangan gay itu dari kanal YouTube miliknya.
Ia juga mengucapkan permohonan maaf serta menegaskan bahwa dirinya tidak mendukung kegiatan LGBT.
“Seperti biasa ketika gaduh di sosmed.. Saya minta maaf. Kebetulan masih dalam suasana bulan Syawal,” tulis Deddy Corbuzier lewat akun Instagramnya.
“Sejak awal saya bilang tidak mendukung kegiatan LGBT. Saya hanya melihat mereka sebagai manusia. Hanya membuka fakta bahwa mereka ada di sekitar kita dan saya PRIBADI merasa tidak berhak men-judge mereka,” imbuh Deddy.
Unggahan Deddy Corbuzier itu pun disertai video dirinya berbicara dengan Gus Miftah, guru spiritualnya.
Deddy Corbuzier menanyakan LGBT dalam ajaran Islam. Ia pun mengungkapkan bakal menurunkan video yang sudah membuat gaduh itu.
Saat ini, video tersebut memang sudah tidak ada di channel YouTube miliknya.
“I’m taking down the video. But I still believe they are human. Hope they will find a better way. Sorry for all,” tutupnya.
Tag
Berita Terkait
-
Bikin Acara Istighosah, Gus Miftah Paksa Gus Ipul dan Gus Ipang Wahid Rogoh Kocek Sendiri
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Deddy Corbuzier Akui Ingin Kembali ke Layar Kaca Asal Bareng Raditya Dika
-
Gus Miftah Kritik Bantuan Bencana yang Dilempar dari Helikopter: 'Niat Baik Harus dengan Cara Baik'
-
Gus Miftah Sebut Bencana Sumatra Layak Jadi Bencana Nasional, Ajak Introspeksi Massal
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Melipir ke Cipanas Lebak! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam untuk Liburan Akhir Tahun 2025
-
Pemkot Tangsel Mampu Benahi Permasalahan Sampah, Pengamat: Ancaman Pidana Lingkungan Masih Prematur
-
Awalnya Dikira Keguguran, IRT di Serang Ternyata Tewas dengan Luka Tusuk Misterius
-
Rencana Malam Tahun Baru di Banten? Simak Daftar Wilayah yang Terancam Angin Kencang
-
Warga Banten Wajib Tahu! Ada Aturan Ketat Rayakan Malam Tahun Baru: Langgar Siap-Siap Dibubarkan