SuaraBanten.id - Seorang pria berinisial NM (47) warga Kampung Cianjur RT 15 RW 04 Desa Sindangsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Banten yang kabur usai bacok dan bakar rumah sendiri ditangkap.
Menurut informasi yang dihimpun, MN ditemukan seorang warga di sekitar kebun yang tak jauh dari tempat tinggalnya. Warga tersebut langsung melapor ke Polsek Pabuan yang langsung ditindaklanjuti dengan penangkapan NM.
“Iya, pelaku sudah diamankan pada Minggu (27/3/2022),” kata Kapolres Serang Kota AKBP Maruli A Hutapea, Minggu (27/3/2022).
NM tidak melakukan perlawanan apapun ketiga digiring. Polisi juga tidak menemukan adanya benda tajam yang digunakan NM saat membacok AI (60), tokoh masyarakat setempat.
Baca Juga: Dipukuli Hingga Uang Hasil Layani Pelanggan Dibawa Kabur, Begini Kisah Cewek Open BO di Serang
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, NM dijerat Pasal 351 KUHPidana tentang Penganiayaan.
Diberitakan sebelumnya, NM yang merupakan suami dari KH (45) itu nyaris membakar rumahnya sendiri usai membacok AI. pembacokan bermula ketika KH mendatangi tempat AI untuk meminta tolong sebab dirinya terancam dibunuh oleh NM.
Setelah itu, AI mendatangi NM dengan maksud menenangkannya namun nahas NM yang diduga mengalami depresi itu justru semakin membabi buta hingga akhirnya membacok kepala AI sebanyak dua kali.
Setelah membacok AI, NM berlari ke lantai dua rumahnya dan membakar kasur serta tumpukan kayu.
Warga yang mengetahui hal itu langsung menyelamatkan AI ke rumah sakit terdekat dan AI harus mendapat 14 jahitan di kepala bagian kirinya. Sementara NM kabur usai membuat keributan besar tersebut.
Baca Juga: Suami Jual Istri ke Pria Hidung Belang, Open BO Lewat Aplikasi MiChat
Berita Terkait
-
Seorang Pria Paruh Baya Diciduk Polisi Usai Lalukan Rudapaksa Terhadap Anak SMP
-
Israel Invasi Suriah! 9 Tewas, Dunia Diminta Bertindak
-
Duka di Hari Fitri: Israel Gempur Gaza di Hari Pertama Lebaran
-
Roket Misterius Guncang Lebanon: Siapa Dalang Sebenarnya? Israel Sengaja Provokasi?
-
Tips Pilih Baju Lebaran Pria Anti Gerah ala Desainer: Palazzo hingga Oversize Jadi Kunci!
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Berdiri 2019, Kini Minyak Telon Lokal Habbie Capai Omzet Belasan Juta Rupiah
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Sukses Perkenalkan Minyak Telon Lokal, Habbie
-
Kawasan Banten Lama Dipadati Ribuan Peziarah Pada Libur Lebaran
-
Pulau Merak Besar dan Pulau Merak Kecil Dipadati Ribuan Wisatawan
-
Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran