SuaraBanten.id - Penyanyi Krisdayanti mengomentari gaya cengengesan Doni Salmanan ketika meminta maaf pada press conference beberapa waktu lalu. Menurut Krisdayanti, Doni Salmanan tidak seharusnya meminta maaf kepada publik dengan gestur tersebut.
"Doni Salmanan harus bertanggung jawab dan dia gak boleh minta maaf cengengesan seperti itu pada seluruh masyarakat Indonesia yang sudah menjadi korbannya," ucap Krisdayanti.
Menurut Anggota DPR RI fraksi PDIP ini, Doni Salmanan harus dihukum seadil-adilnya sesuai dengan tindak pidana yang dilakukannya.
"Saya minta aparat hukum mohon dilakukan ketegasan, diadili seadil-adilnya," ujarnya dilansir dari YouTube Official Nitnot pada Sabtu (19/3/2022).
Oleh karena itu, mantan istri Anang Hermansyah tersebut berharap Doni Salmanan benar-benar menyesal.
"Mudah-mudahan permohonan maaf Doni Salmanan bisa sebenar-benarnya," tambahnya.
Soal Atta Halilintar yang menerima tas dari Doni Salmanan, adik Yuni Shara tersebut meminta untuk dikembalikan.
"Orang-orang yang sudah menerima dalam bentuk hadiah atau saweran, mau enggak mau harus dikembalikan," sambungnya.
Krisdayanti berharap, Atta Halilintar tidak kecolongan lagi sembarangan menerima hadiah dari orang lain.
Baca Juga: Krisdayanti Ikut Geram Dengan Gaya Doni Salmanan yang Cengengesan
"Alhamdulillah anaknya disiplin, tapi jangan terjadi lagi lah hal seperti itu," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Jadi Informan Disertasinya, Ashanty Lempar Pujian ke Kris Dayanti
-
Heboh Gaji Anggota DPR Naik, Kekayaan Kris Dayanti Melonjak Sejak Duduk di Senayan
-
Gaji Anggota DPR RI Capai Rp4,1 Miliar Setahun? Begini Rinciannya
-
Fakta Ilmu Pemerintahan Universitas Terbuka, Tempat Kris Dayanti Kuliah S1 di Usia 50 Tahun
-
Fakta Kris Dayanti Kuliah S1 Jurusan Ilmu Pemerintahan di Usia 50 Tahun
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Bukan Cuma Anyer, Ini Bocoran 4 Spot Anti Mainstream Banten yang Rasa Liburannya Beda Jauh!
-
Consumer BRI Expo 2025: Dari Rumah hingga Korea, Semua Bisa Didapat di Sini!
-
Momen Horor Pernikahan di Tangsel: Mobil Klasik Pembawa Pengantin Tiba-tiba Jadi Abu
-
Viral MBG Ditolak! Wali Murid SD 'Anak Pajero' Serang Protes: Kenapa Harus Sekolah Kami?
-
Menteri Keuangan Purbaya Mengguncang Senayan, Ungkap Janji 7 Kilang Hanya 'Nol Besar'