SuaraBanten.id - Ajang kontes kecantikan Puteri Indonesia tentu banyak dikenal masyarakat. Kontes kecantikan ini pertama kali digelar pada 1992 silam. Hingga saat ini puluhan perempuan cantik dan berwawasan luas dinobatkan menjadi Puteri Indonesia. Tetapi mungkin masih banyak yang belum mengetahui pesona Indira Soediro.
Indira Soediro merupakan sosok perempuan pertama yang menyandang gelar Puteri Indonesia namun jarang terekspos. Tidak hanya cantik, Indira Soediro juga memiliki karakter kuat hingga membawanya menjadi jawara kontes kecantikan paling bergengsi di Indonesia itu.
Kecantikan yang dimiliki model satu ini dianggap Indonesia banget. Jadi tak heran jika kecantikan wajahnya mampu memikat banyak orang. Bahkan di usianya yang kini sudah 50 tahun, Indira Soediro tidak kehilangan pesonanya. Kecantikan wajahnya yang awet muda membuat netizen merasa bahwa pemenang Miss ASEAN 1991 ini masih terlihat layaknya seorang ABG.
Penasaran seperti apa pesona Indira Soediro yang tetap awet muda meski usianya sudah setengah abad? Intip langsung potretnya berikut ini.
1. Putri Indonesia Pertama
Setahun sejak kemenangannya sebagai Miss ASEAN 1991, Indira Soediro kembali mengikuti kontes kecantikan. Wawasan dan kecantikannya membawanya menjadi juara Puteri Indonesia pertama yang digelar pada tahun 1992. Ia juga sukses menyandang imej sebagai perempuan cerdas yang membuatnya kian memesona.
2. Miss ASEAN 1991
Indira Soediro adalah pemenang dari Miss ASEAN 1991. Ia merupakan model kelahiran 27 Agustus 1971. Saat ini usianya sudah 50 tahun. Namun kecantikannya tak banyak berubah dan masih awet muda. Kecantikannya adalah salah satu pesona yang paling memikat dalam dirinya
3. Mundur dari Miss Universe
Baca Juga: Kenalan dengan Angelia Rizky, Puteri Indonesia 2022 Mewakili DKI Jakarta 1
Kecantikan wajah Indira Soediro disebut khas Indonesia banget. Jadi tak heran jika dengan kecerdasan dan kecantikan wajahnya ia dipilih mewakili Indonesia sebagai ikon kecantikan. Sayangnya saat mengikuti Miss Universe 1993 di Meksiko, Indira harus mundur dan ditarik pulang saat menjalani karantina. Hal ini karena adanya syarat untuk memakai bikini. Dimana saat itu pemakaian bikini masih dianggap tabu dan bertentangan dengan adat ketimuran yang dijunjung Indonesia.
4. Punya Enam Anak
Indira Soediro menikah dengan pengusaha sukses asal aceh bernama Teuku Johan Syarif. Dari pernikahannya, Indira dikaruniai enam orang anak yakni Rizky, Almira, Nabila, Pasha, Sharfa dan Sharqa. Menjadi ibu dari enam anak yang kini sudah beranjak dewasa tidak membuat Indira tampak tua. Bahkan ia masih terlihat seperti seumuran dengan anak-anaknya. Hayo mana Indira Soediro dalam potret ini?
5. Awet Muda
wajahnya masih sama seperti saat menjadi Putri Indonesia 1992. Bahkan di usianya yang sudah 50 tahun ini, Indira Soediro masih terlihat awet muda. Wajah dan tubuhnya tidak jauh berbeda dengan perempuan muda lainnya.
Melihat penampilannya pasti banyak yang tidak percaya bahwa Indira merupakan ibu dari enam orang anak. Pasalnya Indira Soediro masih terlihat muda dan singset layaknya ABG. Gaya berbusananya juga khas anak muda banget.
Berita Terkait
-
Profil Salma Ranggita yang Menangis di Panggung Miss Cosmo 2025 Saat Kenakan Kostum Rumah Adat
-
Mengenal Sosok Melliza Xaviera, Wakil Indonesia yang Raih Runner Up 3 Miss International 2025
-
3 Puteri Indonesia Siap Harumkan Nama Bangsa di Ajang Kecantikan Internasional
-
Puteri Indonesia Saira Saima Hampir Diculik Driver Taksi Online: Lompat Keluar Mobil Malem-Malem!
-
Pernah Jadi Pemenang Puteri Indonesia Termuda, Qory Sandioriva Ceritakan Perjalanannya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Belasan Warga Badui Tewas Digigit Ular Tanah, Apa Kendalanya?
-
Cek Jadwal KRL Rangkasbitung-Tanah Abang 2 Januari 2026: Kejar Kereta Pagi Biar Weekend Lebih Cepat
-
Destinasi Wisata Religi Terpopuler di Banten untuk Awali Tahun 2026 dengan Berkah
-
Melipir ke Cipanas Lebak! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam untuk Liburan Akhir Tahun 2025
-
Pemkot Tangsel Mampu Benahi Permasalahan Sampah, Pengamat: Ancaman Pidana Lingkungan Masih Prematur