Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Selasa, 22 Februari 2022 | 07:54 WIB
Pratama Arhan akan bermain di Jepang (Official akun)

SuaraBanten.id - Luar biasa, Pratama Arhan menggebrak pasar Asia. Usai bergabung dengan Tokyo Verdy, pemain asal PSIS Semarang ini langsung masuk 10 besar pemain termahal klub. Pemain asuhan Shin Tae-yong ini baru saja direkrut Tokyo Verdy untuk bermain di Liga 2 Jepang. Arhan tahun ini diboyong dengan durasi kontrak 2 tahun.

Merujuk laman Transfermarkt, nilai pasar Arhan sekitar 325 ribu euro. Jika dirupiahkan, nilainya setara Rp 5,2 miliar. Masuknya Arhan di jajaran sepuluh besar tak lepas dari rincian pemain termahal klub. Sebagai pemain muda, nilai pasar termahal masih jadi milik Rihito Yamamoto dengan nilai pasar 700 ribu euro atau setara Rp 11 miliar.

Yamamoto merupakan pemain kunci dari Verdy. Pemain berposisi sebagai gelandang bertahan ini kerap menjadi pilihan utama di starting IX.

Pratama Arhan. [dok. PSIS Semarang]

Jika Arhan sudah masuk dalam 10 besar, bukan tak mungkin nilai pasarnya akan terus melonjak. Terlebih, jika Arhan bisa tampil reguler dan berprestasi, nilai pasar pemain asal Blora ini bisa meroket.

Baca Juga: Pratama Arhan Masuk 10 Besar Pemain Termahal Tokyo Verdy

Sementara itu, Pratama Arhan akan menjadi bagian Tokyo Verdy mengarungi J2 League. Ia diboyong Tokyo Verdy dari PSIS Semarang dengan durasi kontrak dua tahun.

Pratama Arhan menjadi pemain Asia Tenggara keenam yang saat ini tengah berkarier di J2 League, atau kasta kedua Liga Jepang.

Sebelum Pratama Arhan bergabung, sudah ada dua pemain asal Vietnam, dua pemain Filipina, dan satu pemain Thailand, yang telah terlebih dahulu bergabung dengan klub J2 League.

Dua pemain Vietnam yang dimaksud yakni Vu Hong Quan dan Pham van Luan, sementara dua pemain Filipina ialah Paul Tabinas dan Jefferson Tabinas. Adapun pemain Thailand tersebut yakni Sittichok Paso.

Baca Juga: Ada Asnawi Mangkualam, Ini 5 Pemain Abroad Termahal Indonesia

Load More