SuaraBanten.id - Saat ini Timnas Indonesia diberkahi banyak pemain berbakat di segala lini. Salah satunya ada di pos bek kanan yang memunculkan dua talenta muda, yakni Asnawi Mangkualam dan Bagas Kaffa.
Tak terhitung berapa banyak pemain bertalenta yang dimiliki Timnas Indonesia. Selain para pemain asli, Tanah Air juga diberkahi banyak pemain keturunan yang punya kualitas mumpuni. Tak jarang, banyaknya talenta yang tersebar di seluruh Indonesia ini terkadang membuat beberapa pelatih tim nasional pusing tujuh keliling.
Sebagai contoh di posisi bek kanan Timnas Indonesia yang saat ini memunculkan dua talenta muda berbakat dan kenyang pengalaman pada sosok Asnawi Mangkualam dan Bagas Kaffa. Asnawi Mangkualam telah menjadi langganan tim nasional Indonesia dan menjadi andalan dari Shin Tae-Yong baik di kelompok umur maupun di tim senior.
Bahkan, pemain yang baru berusia 22 tahun ini juga ditunjuk eks juru latih Korea Selatan itu sebagai kapten Timnas Indonesia.
Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia di SEA Games 2021, Sandy Walsh dan Jordi Amat Main ?
Selain Asnawi, bek kanan Timnas Indonesia juga memiliki talenta lainnya pada sosok Bagas Kaffa. Bek yang membela Barito Putera ini telah menjadi pembicaraan sejak tampil bersama timnas U-16.
Meski perlahan namanya meredup, pemain yang baru berusia 20 tahun ini kerap menunjukkan konsistensinya di kancah BRI Liga 1 2021-2022 bersama Barito Putera.
Bagaimana penampilan Asnawi Mangkualam dan Bagas Kaffa di level klub? Siapakah yang lebih baik, terlepas dari fakta bahwa keduanya merupakan berkah bagi Timnas Indonesia?
Kualitas Asnawi dan Bagas Kaffa
Asnawi dikenal sebagai bek kanan tangguh yang tergolong sulit dilewati. Ia dikenal sebagai pemain yang mengandalkan kerja keras ketimbang talenta.
Permainan ngotot Asnawi kerap terlihat, terutama di Piala AFF 2020 lalu. Dalam gelaran itu, pemain yang membela Ansan Greeners ini rajin naik-turun dari areanya ke area lawan.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Vs Bagas Kaffa, Dua Talenta Lini Belakang yang Dimiliki Timnas Indonesia
Meski demikian, citra Asnawi lebih terlihat sebagai bek kanan tradisional yang lebih mementingkan gaya bertahan ketimbang menyerang. Sebagai bukti, catatan assistnya terkesan minim.
Terhitung sejak bermain di kancah profesional, Asnawi hanya mampu mencatatkan dua gol dan enam assist dalam 74 penampilan yang ia mainkan seperti yang dilansir dari Transfermarkt.
Selain itu, citra Asnawi sebagai pemain bertahan juga terlihat dari pemilihan posisi yang dimainkannya, di mana ia terkadang di plot sebagai gelandang bertahan.
Berbeda dengan Asnawi, Bagas Kaffa tergolong bek sayap modern, yang lebih rajin membantu serangan ketimbang menjalankan fungsi sebagai pemain bertahan.
Sebagai bukti jika Bagas Kaffa punya catatan ofensif yang lebih baik dari Asnawi dapat dilihat dari sumbangan gol dan assistnya.
Pada saat membela Timnas U-19, Bagas Kaffa tercatat mampu melesakkan dua gol, di mana salah satu golnya ia buat kala melawan Kroasia U-19 pada 2020 lalu.
Lalu di kancah domestik, Bagas Kaffa telah menyumbangkan satu gol dan dua assist bersama Barito Putera. Catatan itu dibuat hanya dalam 28 penampilan saja.
Selain itu, Bagas Kaffa juga bisa dimainkan sebagai Winger Kanan yang membuat citranya sebagai pemain ofensif lebih terlihat. Dengan fakta kecil seperti itu, baik Asnawi dan Bagas Kaffa saling melengkapi kebutuhan Timnas Indonesia akan sektor bek kanan.
Hanya saja, Shin Tae-yong belum cukup puas dan telah menyetujui naturalisasi Sandy Walsh yang juga berposisi sebagai bek kanan.
Hadirnya Sandy Walsh seharusnya bisa jadi pelecut semangat bagi Asnawi dan Bagas Kaffa untuk mendapat satu slot di Starting Line Up Timnas Indonesia, terutama untuk meningkatkan kualitas permainan.
Toh Sandy Walsh bisa saja dipasangkan sebagai gelandang sayap kanan nantinya jika Asnawi Mangkualam dan Bagas Kaffa bisa membuktikan diri sebagai bek kanan terbaik untuk Timnas Indonesia.
Berita Terkait
-
Badai Kabar Buruk Terjang Shin Tae-yong, 7 Pemain Ini Haram Bikin Salah di Laga Maret 2026 karena...
-
Mengejutkan! Anak Sebar Kondisi Tak Baik Shin Tae-yong: Ayah Saya Berada di...
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Shayne Pattynama: Sejujurnya Saya Sensitif, Saya Berpura-pura
-
Baru 135 Menit Main di Timnas Indonesia, Mees Hilgers Sudah Cuan Besar, Punya Sampingan Hingga dilirik Klub Liga Italia
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk