SuaraBanten.id - Sebanyak 8 pemain Timnas Indonesia absen saat laga kontra Timor Leste, di pertemuan kedua dalam laga FIFA Matchday di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (30/1/2022).
Terkait hal itu, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong angkat suara dan menyatakan kedelapan pemain itu positif Covid-19.
Karenanya, saat pertandingan Timnas Indonesia vs Timor Leste semalam hanya ada lima pemain di bangku cadangan.
Meski demikian, Shin Tae-Yong tidak menjelaskan siapa saja pemain yang terpapar Covid-19. Namun, ada sekira 10 pemain yang tidak masuk dalam susunan pemain laga tersebut.
Baca Juga: Kepala Sekolah SD di Karangasem Positif Covid-19 Setelah Disuntik Vaksin Booster
Mereka adalah Evan Dimas, Syahrul Trisna, Muhammad Rafli, Rizky Ridho, Rizky Dwi, Syahrian Abimanyu, Yabes Roni, Hanis Saghara, Irfan Jaya, dan Muhammad Adi Satryo.
Meski kedelapan pemain tersebut positif, Shin Tae-Yong membantah timnya abai melakukan protokol kesehatan (prokes). Bahkan, di tim nasional prokes jauh lebih ketat dari biasanya.
"Sebenarnya kami setiap hari ada PCR, protokol juga lebih ketat dari waktu-waktu lain. Jadi sampai ada 8 pemain positif sehingga tak bisa ikut," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.
"Sebenarnya porkes sangat kita patuhi dengan baik, tetapi dengan terjadi situasi seperti ini, saya sangat bingung dan tidak tahu bagaimana," ia menambahkan.
Ahli strategi asal Korea itu berharap ke depan ada jalan keluar jika terjadi situasi serupa. Ia berharap tidak ada lagi pemain-pemain yang terpapar Virus Corona.
Baca Juga: PPKM Dalam Dan Luar Jawa-Bali Berakhir Saat Covid-19 Melonjak Hari Ini, Saatnya Injak Rem Darurat?
"Kalau untuk masalah masalah corona ini kami harus mempertimbangkan lagi bagaimana untuk kedepannya," pungkasnya.
Diketahui, dalam pertandingan Timnas Indonesia vs Timor Leste dimenangkan oleh skuat Garuda dengan skor 3-0. Sebelumnya di pertemuan pertama, skuad Garuda juga menang, 4-1.
Berita Terkait
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Dikontrak Venezia sampai 2027, Jay Idzes: Saya Ingin ke Liverpool!
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Apa Gaya Rambut Shayne Pattynama? Tukang Cukur Timnas Bocorkan Potongan Andalan Skuad Garuda
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten