SuaraBanten.id - Penggemar drama Korea bersiaplah. Salah satu tontonan menarik di Januari ini adalah All of Us Are Dead yang segera tayang di Netflix.
Nggak heran fakta All of Us Are Dead sedang banyak dicari oleh penggemar drakor saat ini.
Terutama buat kamu penggemar serial atau film bertema Zombie, seperti Kingdom yang dibintangi Joo Ji Hoon dan Bae Doona, atau film Alive yang dibintangi Park Shin Hye dan Yoo Ah In, All of Us Are Dead wajib banget kamu tonton. Apalagi drama ini juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris muda kenamaan.
So tanpa menunggu berlama-lama lagi, intip di bawah ini fakta All of Us Are Dead yang akan segera tayang di Netflix pada 28 Januari 2022.
Simak selengkapnya ulasannya dilansir Soompi, Allkpop dan berbagai sumber.
1. Dibintangi oleh Artis Muda Berbakat
Deretan pemain muda berbakat yang membintangi serial ini sebut saja, Yoon Chan Young, Park Ji Hu, Cho Yi Hyun, Park Solomon, Yoo In Soo, dan masih banyak lagi. Pastinya mereka akan membawa energi segar ke dunia K-Drama dengan bakat akting dan visual mereka.
Park Ji Hu yang memukau dalam House of Hummingbird dan bergabung di Little Women akan membintangi drama sebagai Nam On Zo. Lalu ada Yoon Chan Young yang sebelumnya bermain di Still 17 dan Doctor John akan berperan sebagai Lee Chung San.
Tak ketinggalan ada Cho Yi Hyun yang terbaru bermain di Hospital Playlist dan School 2021 akan memainkan peran sebagai Choi Nam Ra. Park Solomon yang sebelumnya bermain di Shopaholic Louis dan Sweet Revenge akan berperan sebagai Lee Soo Hyeok. Yoo In Soo yang bermain apik di At a Distance, Spring is Green, Stranger 2, dan Love Alarm akan bergabung ke drama sebagai Yoon Gwi Nam.
Baca Juga: 4 Fakta Menarik Drama All Of Us Are Dead, Segera Tayang di Netflix!
2. Digarap Sutradara dan Penulis Keren
Adaptasi drama All of Us Are Dead akan disutradarai oleh Lee Jae Gyu yang pernah menggarap drama-drama keren seperti, Beethoven Virus, Damo, dan Intimate Strangers. Dramanya sendiri ditulis oleh Cheon Sung Il yang karya terbarunya adalah L.U.C.A: The Beginning dan film The Pirates 2.
Karya drama Cheon Sung Il sebelumnya termasuk Your Honor, The Package, 7th Grade Civil Servant, Fugitive dan The Slave Hunters. L.U.C.A: The Beginning dibintangi Kim Rae Won dan Lee Da Hee mencetak rating sampai 6 persen di tvN. Sementara itu, The Pirates 2 yang dibintangi oleh Han Hyo Joo, Lee Kwang Soo, Kang Ha Neul dll akan tayang pada Januari 2022 ini.
3. Cerita yang Mencekam
All of Us Are Dead adalah serial horor zombie Korea Selatan mendatang yang diadaptasi dari webtoon ternama berjudul Now at Our School karya Joo Dong Geun.
Dramanya melukiskan situasi ekstrem yang terjadi ketika sebuah sekolah menengah terinfeksi virus zombie dan orang-orang di luar mencoba menyelamatkan para siswa yang terjebak di sekolah.
Berita Terkait
-
Tayang 2026, Agents of Mystery 2 Kembali Hadir dengan Anggota Baru
-
Wajib Tonton! 8 Drama Korea Distopia Terbaik: Dari All of Us Are Dead ke Newtopia
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Drama Korea Recipe for Love, Kala Cinta Tumbuh dalam Konflik Dua Keluarga
-
Baki-Dou: The Invincible Samurai Siap Tayang Februari dengan 13 Episode
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Waspada Virus Nipah! Bandara Soetta Perketat Pengawasan Penumpang Internasional Malam Ini
-
Biar Gak Telat Masuk Kantor, Ini Jadwal Keberangkatan Pertama dan Terakhir KRL Rangkasbitung
-
Niat Bela Teman dari Aksi Bullying, Pelajar SMK di Anyer Tewas Ditusuk Saat Tolak Permintaan Maaf
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 36: Bedah Tuntas Peran Lembaga Sosial
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik