SuaraBanten.id - Sebuah video rekaman CCTV yang memperlihatkan dua orang komplotan curanmor tengah melakukan aksi pencurian sebuah motor Honda Scoopy viral dimedia sosial.
Dua orang maling itu melakukan aksinya pada pagi hari. Kejadian itu terjadi di Kawasan Jalan Salih Jikun, Parigi, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Video viral tersebut diunggah oleh akun instagram @infobintaro.id, kemudian diunggah ulang oleh akun @info_ciledug.
Aksi komplotan curanmor gasak Scoopy yang terekam CCTV itu terjadi Senin (3/1/2022) kemarin. Kendaraan korban terparkir di halaman rumah.
"Itu pencuri datang di jam 07.22 WIB," ungkap korban dikutip dari akun instagram @info_ciledug.
Baca Juga: Viral Ritual Usir Covid-19 Pakai Pocong, Netizen: Dunia Dikuasai Lord Bill
Dalam rekaman CCTV terlihat dua orang pelaku yang datang ke kontrakan korban. Kemudian salah satu pelaku mencoba bobol gembok gerbang. Tak butuh waktu lama pria itu berhasil membuka pintu gerbang.
Saat kejadian suasana disekitar terpantau sepi, karena masih pagi. Namun ada beberapa warga yang beraktivitas, tapi tidak menyadari adanya pencuri disekitar kontrakan. Kedua pelaku berhati-hati dalam melakukan aksinya.
Setelah dirasa aman kedua pelaku masuk ke dalam parkiran kontrakan. Salah satu pelaku yang menggunakan jaket biru dan topi terlihat mendekati motor scoopy incaranya.
Pelaku bergantian dengan temannya untuk membobol kontak. Setelah berhasil kemudian pelaku membawa kabur sepeda motor Honda Scoopy nopol G 4654 ALF milik korban.
Sementara itu, korban baru menyadari motor miliknya telah tiada sekitar pukul 08.00. Ketika ia hendak pergi bekerja.
Baca Juga: Kotak Amal Masjid di Medan Dicuri, Pelaku Terekam CCTV
"Saat itu saya (sadar) jam 08.00 WIB mau ngeluarin motor Scoopy mau buat berangkat kerja," ujarnya.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Bulan April Penuh Hadiah! Cashback dan Asuransi Menanti di Program Honda APRILICIOUS
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan
-
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Serang Diprediksi Menurun
-
Dua Orang Tim Andika-Nanang Pelaku Politik Uang Ditangkap di Cikeusal
-
Andra Soni dan Tatu Tinjau PSU di Baros, Bawaslu: Jangan Ada Pelanggaran!