SuaraBanten.id - Untuk mengantisipasi kasus Covid-19 omicron di tempat keramaian saat libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru), Pemkot Tangerang gencar melakukan tes Polymerase Chain Reaction (PCR) di tempat keramaian.
Diketahui, Tes PCR diberlakukan pada survailans aktif bagi pedagang dan petugas di Terminal Bus Poris Plawad, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang. Langkah antisipasi ini bertujuan untuk mengidentifikasi penyebaran kasus Covid-19 terlebih terhadap varian baru virus Omicron yang sudah memasuki Indonesia.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakakan, sejak Jumat (24/12/2021) Pemkot Tangerang melaksanakan tes Covid-19 kepada Survailans Aktif dengan menggunakan metode Tes PCR di beberapa tempat keramaian.
"Tes dilakukan mulai hari ini, pertama di Terminal Bus Poris Plawad, target samplenya kurang lebih sekitar 100 lebih sample," kata Arief.
Baca Juga: Viral Atap Mall Metropolis Town Square Tangerang Ambruk, Pengunjung Berhamburan
Kata Arief, pemberlakuan Tes PCR ini merupakan salah satu langkah antisipasi Pemerintah Kota Tangerang untuk bisa menditeksi dan memutus rantai penyebaran Covid-19.
"Kita ketahui bahwa virus Covid-19 dengan varian baru Omicron dinilai sangat masif penyebarannya untuk itu kita lakukan tes kepada Survailans Aktif di tempat-tempat keramaian," terang Arief
Arief memastikan tes Surveilans Aktif akan dilanjutkan di tempat-tempat keramaian yang berpotensi terhadap kerumunan seperti di Mal, pasar dan lain sebagainya sampai tanggal 4 Januari 2022.
"Nanti kita akan tes terhadap karyawan-karyawannya atau para pedagang, targetnya 300 sampai 600 sample per hari, hal ini juga dilakukan agar pengunjung merasa nyaman dan aman jika para pedagang atau karyawan sudah melaksanakan tes PCR," ujarnya.
Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Dini Anggraeni mengungkapkan, pihaknya telah mengimbau Rumah Sakit dan fasilitas-fasilitas kesehatan yang ada di Kota Tangerang melakukan Tes PCR terhadap para petugas kesehatan yang juga masuk dalam Surveilans aktif.
Baca Juga: Catat! Lima Mall Ini Dibuka Gerai Vaksin untuk Percepat Vaksinasi Anak di Tangerang
"Kami sudah mengimbau kepada faskes-faskes untuk segera melakukan tes Surveilans Aktif terhadap petugas atau karyawannya sebagai langkah antisipasi untuk keamanan bersama," pungkas Kadis Kesehatan Kota Tangerang
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Kosambi Tangerang Mencekam, Warga Bakar Truk Tanah dan Bentrok dengan Polisi, Ini Penyebabnya
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Keren! NewJeans Bakal Jadi Headliner di Festival Tahun Baru Terbesar di Jepang
-
Polisi Tetapkan Pengemudi Truk Kontainer Ugal-ugalan di Tangerang Jadi Tersangka
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk