SuaraBanten.id - Tahun 2021 bisa dibilang tahun penuh gejolak bagi dunia hiburan Bollywood. Dari pernikahan, perceraian, hingga kasus razia narkoba menjadi berita seleb Bollywood paling mengejutkan 2021 yang paling banyak dicari.
Dari anak Shah Rukh Khan ditangkap kasus narkoba, sampai Sidharth Shukla yang meninggal dunia di usia 40, dunia entertainment Bollywood banyak mengejutkan publik 2021 ini.
So, sebelum mengucapkan selamat tinggal pada 2021, berikut adalah beberapa berita dan kontroversi yang mengejutkan dunia film India dan juga para penggemarnya. Dari banyaknya berita yang heboh, MataMata akan merangkumkan menjadi 8 berita seleb Bollywood paling mengejutkan 2021 yang fakta-faktanya dilansir dari Times of India, NDTV, dan berbagai sumber. Cekidot!
1. Aryan Khan Ditangkap Terkait Kasus Narkoba
Putra sulung seleb Bollywood Shah Rukh Khan, Aryan Khan ditangkap bersama tujuh orang lainnya selama penggerebekan narkoba di sebuah kapal pesiar pada 2 Oktober 2021. Tim NCB melakukan penggerebekan selama 7 jam di kapal pesiar dan menahan mereka setelah ditemukan beberapa obat-obatan terlarang.
Kasusnya ditangani oleh pengacara populer Satish Maneshinde, yang dalam argumennya mengklaim bahwa Aryan tidak ada hubungannya dengan obat terlarang dan hanya diundang ke pesta oleh seorang teman. Setelah beberapa permohonan jaminan Aryan ditolak, dan menghabiskan lebih dari 20 hari di penjara Arthur Road Mumbai, dia akhirnya diberikan jaminan pada 28 Oktober 2021. Saat ini, Aryan bebas dari penjara dengan jaminan, dan setiap hari Jumat, dia harus mengunjungi kantor NCB untuk wajib lapor.
2. Aamir Khan dan Kiran Rao Cerai
Aktor Aamir Khan dan produser film Kiran Rao, yang telah bersama selama 15 tahun, mengumumkan perceraian mereka dalam sebuah pernyataan bersama pada Juli 2021. Diketahui mereka pertama kali bertemu di lokasi syuting film Lagaan.
Aamir Khan adalah aktor utama dan produser film tersebut, sementara Kiran Rao adalah asisten sutradara untuk film tersebut. Meski cerai, keduanya akan tetap kompak mengasuh putra mereka bersama dan bekerja sama dalam proyek yang mereka sukai.
Baca Juga: 8 Berita Heboh dari Dunia Bollywood Sepanjang 2021
3.Kareena Kapoor Melahirkan Anak Kedua dan Kontroversi Namanya
Pada 21 Februari 2021, aktris Bollywood Kareena Kapoor melahirkan anak keduanya dari pernikahannya dengan Saif Ali Khan. Pasangan hits ini dikaruniai bayi lak-laki, dan keingintahuan seputar namanya meningkat di kalangan penggemar.
Belakangan, terungkap bahwa pasangan itu memutuskan untuk menamai putra bungsu mereka Jehangir Ali Khan. Dan senada dengan Taimur Ali Khan, Kareena dan Saif dikritik karena menamai putra mereka Jehangir. Namun, banyak yang mendukung Kareena dan Saif dan mengatakan bahwa pasangan itu berhak memilih nama untuk anak-anak mereka.
4. Preity Zinta Dikaruniai Anak Kembar
Usai menikah selama kurang lebih 4 tahun dengan Gene Goodenough, Preity Zinta membawa kabar bahagia yang mengejutkan para penggemarnya. Sang aktris baru saja menyambut kehadiran anak kembar melalui surrogacy atau ibu pengganti.
"Hai semuanya, saya ingin berbagi berita luar biasa kami dengan kalian semua hari ini. Gene dan saya sangat gembira dan hati kami dipenuhi dengan banyak rasa terima kasih dan dengan begitu banyak cinta saat kami menyambut si kembar Jai Zinta Goodenough dan Gia Zinta Goodenough ke dalam keluarga kami," ucapnya di Instagram pada 18 November 2021.
Berita Terkait
-
7 Potret Seleb Bollywood Rayakan Natal 2025, Ada Kareena Kapoor dan Alia Bhatt
-
5 Seleb Bollywood Melahirkan Anak Pertama di 2025, Kiara Advani Sampai Katrina Kaif
-
Bertemu Kajol, Lina Mukherjee Kembali Buktikan sebagai Ratu Bollywood Indonesia
-
5 Film dan Series Bollywood Tayang Desember 2025, Ada Film Terakhir Dharmendra
-
Dunia Bollywood Berduka: Aktor Legendaris Dharmendra Meninggal Dunia di Usia 89 Tahun
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 124 Kurikulum Merdeka
-
Syarat Masuk Sampah Tangsel ke Cilowong: Warga Minta CSR Rp1 Miliar dan Ambulans
-
BRI Perkuat Ekonomi Nasional Lewat Program Klasterku Hidupku, Dorong UMKM Tumbuh Berkelanjutan
-
Teken MoU dengan Pemkot Cilegon, Krakatau Steel Bahas Akses Pelabuhan Hingga KEK
-
Soroti Kepala Daerah Ditangkap KPK, Pengamat: Korupsi Politik Bukan Sekadar Serakah tapi Kalkulasi