SuaraBanten.id - Pemkot Cilegon memberikan kadeudeuh kepada peserta Musabaqah Tilawatil Qur'an MTQ XVIII Provinsi Banten asal Kota Cilegon yang diberikan secara langsung oleh Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian bertempat di Ruang Rapat Wali Kota Cilegon, Rabu (22/12/2021).
Pemberian kadeudeuh berupa uang kepada perseorangan yang telah menorehkan prestasi pada perlombaan tersebut. Besaran kadeudeuh diantaranya 3 peserta peraih mendali perak masing - masing mendapatkan 24 juta dan 2 peserta peraih mendali perunggu masing - masing mendapatkan 23 juta.
Dalam sambutannya, Helldy menyampaikan pemberian kadeudeuh ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap kafilah yang berprestasi di ajang MTQ XVIII tingkat Provinsi Banten.
"Kadeudeuh ini sebagai bukti bahwa pemerintah kota Cilegon sangat peduli terhadap kafilah - kafilah yang sudah meraih prestasi pada ajang MTQ tingkat Provinsi Banten," ujarnya.
Baca Juga: Catat! Ini Tujuh Pospam Polres Cilegon Saat Nataru, Siap-siap Ditindak Jika Melanggar Ini
Lebih lanjut, Helldy mengatakan jika tahun ini adanya peningkatan prestasi yang diraih oleh kota Cilegon.
"Tahun kemarin kita hanya mendapatkan 1 perak dan 5 perunggu sedangkan tahun ini kita bisa mendapatkan 3 perak dan 2 perunggu, ini menandakan adanya progres kenaikan prestasi pada kafilah kota Cilegon yang tadinya dapat 1 perak sekarang mendapatkan 3 perak," tuturnya.
Helldy berharap kedepan kafilah kota Cilegon bisa mendapatkan lebih banyak prestasi.
"Saya berharap kedepan kafilah kota Cilegon bisa memberikan lebih banyak prestasi dan semoga di tahun depan kota Cilegon bisa meraih medali emas serta bisa membawa Cilegon menjadi juara umum pada ajang MTQ tingkat Provinsi serta bisa menjadi perwakilan provinsi Banten untuk di tingkat Nasional," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setda Kota Cilegon, Rahmatullah menyampaikan jika kafilah kota Cilegon pada ajang MTQ tingkat Provinsi ini masih kurang maksimal.
Baca Juga: Rifal Lastori, Kisah Bintang Rans Cilegon FC Diambang Rekor Hatrrick Promosi Liga 1
"Pada MTQ tingkat provinsi ini, kafilah kota Cilegon masih mempunyai kekurangan yaitu kurangnya percaya diri dari para peserta setelah meraih juara pada MTQ tingkat kota sehingga mengakibatkan kurang maksimal dalam perbutan juara," ujarnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Giant Sea Wall: Solusi Banjir Rob Jakarta atau Proyek Ambisius Tanpa Dana Jelas?
-
'Si Bungsu Pulang untuk Lamaran', Begini Cerita Cinta Dua Sejoli Mudik Via Pelabuhan Ciwandan
-
Cat Lover Cantik Asal Tangerang Boyong Kucing Kesayangan Mudik ke Lampung
-
H-5 Lebaran, 11.800 Motor Sudah Menyeberang ke Pulau Sumatera Melalui Pelabuhan Ciwandan
-
KMP Portlink III Tabrak Mobile Bridge Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Dengan Pemberdayaan BRI, Bali Nature Mampu Tingkatkan Kapasitas Produksi dan Perluas Pasar
-
Iman Ariyadi Minta Robinsar-Fajar Segera Bangun Pelabuhan Warnasari dan JLU
-
Sosok Ki Wasyid Pahlawan Geger Cilegon yang Perang Melawan Penjajah Belanda
-
Polisi Ungkap Pembunuh Sopir Taksi Online di Tangerang Konsumsi Sabu Sebelum Beraksi
-
BRI Bantu UMKM Kopi Nusantara Go Internasional Lewat Pemberdayaan